10 Raperda Usulan Pemda Wakatobi Disetujui DPRD

  • Bagikan
Bupati Wakatobi, H. Arhawi serahkan dokumen 10 Raperda ke Ketua DPRD Wakatobi, Sudirman A. Hamid. (Foto: Amran Mustar Ode/SULTRAKINI.COM).
Bupati Wakatobi, H. Arhawi serahkan dokumen 10 Raperda ke Ketua DPRD Wakatobi, Sudirman A. Hamid. (Foto: Amran Mustar Ode/SULTRAKINI.COM).

 

SULTRAKINI.COM: WAKATOBI – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Wakatobi menyetujui sepuluh Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) yang diusulkan Pemerintah Daerah (Pemda) Wakatobi. Raperda tersebut disetujui dalam sidang paripurna di gedung DPRD Wakatobi pada Jumat (14/6/2019).

Lima fraksi di DPRD Wakatobi yakni Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (F-PDIP), Fraksi Partai Amanat Nasional (F-PAN), Fraksi Hati Nurani Rakyat (F-Hanura), Fraksi Aspirasi Rakyat Indonesia (F-Asri) dan Fraksi Persatuan Indonesia Berkarya (F-PIB) semua menyetujui untuk melanjutkan pembahasan sepuluh Raperda dimaksud.

Sepuluh Raperda yang disetujui yaitu lima Raperda perubahan, dua Raperda baru serta tiga Raperda pencabutan.

Raperda yang diusulkan oleh Pemda Wakatobi ini yaitu Raperda tentang Pengelolaan air limbah domestik, perubahan atas Perda nomor 5 tahun 2013 tentang retribusi pengendalian menara telekomunikasi, perubahan atas Perda nomor 36 tahun 2013 tentang retribusi tempat pelelangan ikan, retribusi pelayanan tera/tera ulang, perubahan Perda nomor 5 tahun 2012 tentang retribusi pemakaian kekayaan daerah.

Selain itu, Pemda juga mengusulkan Raperda tentang perubahan Perda nomor 15 tahun 2013 tentang retribusi tempat rekreasi dan olahraga, perubahan Perda nomor 16 tahun 2013 tentang retribusi penginapan/pesanggrahan/villa, pencabutan Perda nomor 17 tahun 2013 tentang retribusi izin gangguan, pencabutan Perda nomor 15 tahun 2012 tentang alokasi dana desa kabupaten Wakatobi dan pencabutan Perda nomor 4 tahun 2010 tentang pembentukan organisasi dan tata kerja sekretariat dewan pengurus korps pegawai negeri sipil republik Indonesia kabupaten Wakatobi.

Ketua DPRD, Sudirman A Hamid saat memimpim rapat berharap dua lembaga pemerintah ini dapat membangun kemitraan yang baik.

“Mudah-mudahan disisa masa jabatan kita, kita masih mewujudkan kemitraan yang baik dengan pemerintah daerah.” ucapnya

Iapun meminta anggota DPRD Wakatobi bisa lebih aktif agar dapat melaksanakan agenda selanjutnya yaitu amandemen.

Sementara itu, Bupati Wakatobi, Arhawi, berterimakasih kepada seluruh pihak yang hadir dalam paripurna tersebut.

“Saya ucapkan terima kasih DPRD telah menyepakati. Oleh karena itu dengan adanya persetujuan tersebut maka sepuluh Raperda itu kita akan masuk pada proses tahapan pembalasan selanjutnya. Marilah kita tetap bersama komitmen untuk melaksanakan agenda, baik agenda pembahasan Raperda maupun agenda lain,” jelasnya

Laporan: Amran Mustar Ode
Editor:Habiruddin Daeng

  • Bagikan