Afgan Senang Manunggal TNI Membangun Desanya di Koltim, “Terima Kasih Bapak Tentara”

  • Bagikan
Afgan bersama rekannya membantu personel TMMD membangun Gereja Weare di Desa Rubia. (Foto: Ist)

SULTRAKINI.COM: Antusiasme warga Kecamatan Aere, Kabupaten Kolaka Timur menyambut program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) terus ditunjukkan.

Selain para orang tua aktif bergotong royong membantu personel TMMD, hadir anak-anak mereka menyambut program tersebut. Salah satunya Afgan.

Meski masih bocah, Afgan bersama rekan-rekannya bersemangat mengangkat ember dan sekop mereka dalam proses pembangunan Gereja Weare di Desa Rubia, Kecamatan Aere, Kabupaten Koltim, Sulawesi Tenggara. Terlebih, mereka memasuki libur sekolah usai menerima rapor.

“Kalau libur saya sering datang ke sini membantu bapak tentara seperti menyekop, mengangkat batu bata, dan lain-lain. Saya senang melihat tentara bekerja di desaku karena bapak tentara membangun tempat ibadahku dengan ikhlas,” ucap bocah 12 tahun ini, Minggu (27/6/2021).

Desa Rubia memang salah satu sasaran pokok program fisik TMMD. Di desa tempat tinggal Afgan, pembangunan Gereja Weare menjadi sasaran fisik, selain program nonfisik diterima masyarakat setempat.

“Karena itu saya berterima kasih kepada bapak tentara yang ikhlas membangun gerejaku. Semoga bapak tentara bisa membangun desa kami lagi dan bisa mengajarkan kepada kami menjadi tentara yang baik,” ujar siswa kelas VII tersebut.

Sasaran TMMD Kodim 1412 Kolaka di Kecamatan Aere tersebar di tiga desa, yaitu Aere, Rubia, dan Pekorea. Total tiga item pokok program fisik dan sepuluh program nonfisik ditargetkan tuntas pada TMMD ke-111 tersebut.

Laporan: Sarini Ido
Editor: Hasrul Tamrin

  • Bagikan