Akibat Dibombe Gubernur, Kery Hanya Dapat Proyek Ecek-ecek

  • Bagikan

SULTRAKINI.COM: KONAWE – Hubungan Gubernur Sultra Nur Alam dengan Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa sempat renggang. Kondisi itupun ikut mempengaruhi bantuan proyek dari Pemprov ke Pemkab Konawe. Kery mengakui jika hubungannya dengan gubernur sempat panas. Padahal mereka adalah kader dari bendera yang sama, yakni PAN. Kerenggangan yang terjadi dua tahun itu, mengakibatkan Konawe hanya dapat proyek ecek-ecek dari Pemprov. \”Sudah dua tahun ini saya dibombe sama gubernur. Akibatnya kita hanya dikasi proyek-proyek deker saja,\” akunya.Namun saat ini, lanjut Kery, hubungan kedua pemimpin daerah itu sudah kembali harmonis. Imbasnya, Nur Alam kini menjanjikan proyek yang cukup besar untuk Konawe. Peraih bintang maha putera itu, memberi sinyal ke Bupati Konawe untuk mengusulkan program pengaspalan. Rencananya, program yang diusulkan, yakni pengaspalan untuk jalan poros Unaaha – Abuki.\”Gubernur sudah suruh buat usulan. Insya Allah jalan poros Unaaha – Abuki, sudah bisa kita aspal nantinya,\” tandasnya.(C)Editor: Gugus Suryaman

  • Bagikan