Ali Mazi Target Raup 60 Persen Suara, Money Politik? Mana Mungkin

  • Bagikan
Ali Mazi dan Lukman Abunawas saat penetapan pasangan Cagub-Cawagub Sultra. (Foto: La Ode Aliakabar/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Tiga pasang calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara telah ditetapkan, setelah dinyatakan lolos verifikasi oleh KPU Sultra pada rapat pleno terbuka di Aula Husni Kamil Manik, Senin (12/2/2018). Ali Mazi yang keluar dari gedung lantas bertemu wartawan dan menyampaikan kesyukurannya.

“Alhamdulillah hari ini kita telah ditetapkan sebagai pasangan calon gubernur dan wakil gubernur periode 2018 -2023, ini semua karena rahmat Allah,” katanya.

Ali Mazi mengaku sudah menargetkan suara yang harus dicapai untuk memenangi kontestasi Pilgub cukup besar. “Ya kami menargetkan harus mendapatkan suara di atas 60 persen,” ujarnya.

Mantan Gubenur Sultra ini juga mengatakan, permainan money politik rawan terjadi di perhelatan Pilgub. Sehingga dia mengapresiasi tindakan Bupati Muna Barat yang membuat Satgas anti money politik.

“Saya setuju dengan Bupati Muna Barat yang membuat Satgas Money Politik, artinya masyarakat harus kita ajarkan semangat kerja. Jika ini para bupati walikota di seluruh Sulawesi Tenggara yang sepakat melakukan hal yang sama, maka Sulawesi Tenggara akan lebih baik,” jelasnya.

Ketika ditanyai awak media apakah ia akan memainkan money politik, Ali mazi langsung terkekeh menanggapi.

“Mana mungkinlah, yang kita lakukan itu adalah visi misi program kerja. Kita berikan kesadaran bekerja kepada masyarakat, kita biasakan Masyarakat punya spirit untuk bekerja. Jangan kita biasakan menunggu dan menunggu godaan setan,” katanya sesumbar.

Ali Mazi juga menghimbau kepada seluruh masyarakat, agar tidak tergoda oleh permainan money politik. Ketika menemukan ada oknum yang akan bermain money politik maka ia menekankan untuk ditangkap. 

“Kami sudah membuat seruan jika ada yang menemukan bagi-bagi amplop kita tangkap bersama,” tutupnya.

Laporan: La Ode Aliakbar

  • Bagikan