April 2021 Ekspor Sultra Naik 26,36 Persen

  • Bagikan
Koordinator Fungsi Statistik Distribusi BPS Sultra, Surianti Toar (Foto: Potongan Vidio Rilis BPS Sultra) 
Koordinator Fungsi Statistik Distribusi BPS Sultra, Surianti Toar (Foto: Potongan Vidio Rilis BPS Sultra) 

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Nilai ekspor Sulawesi Tenggara pada April 2021 mengalami kenaikan sebesar 26,36 persen dibanding Maret 2021 yaitu dari US$342,58 juta menjadi US$432,89 juta. Sedangkan volume ekspor tercatat naik 27,61 persen dibanding Maret 2021 yaitu dari 193,80 ribu ton menjadi 247,32 ribu ton.

Jika dicermati perkembangannya, nilai ekspor langsung Sultra pada April 2021 mengalami kenaikan 37,22 persen dibanding Maret 2021, yaitu dari US$302,68 juta menjadi US$415,34 juta. Sedangkan, volumenya naik 33 persen dari 181,66 ribu ton pada Maret 2021 menjadi 241,61 ribu ton pada April 2021.

“Secara kumulatif total ekspor Sultra Januari-April 2021 tercatat US$1.213,96 juta atau naik 266,33 persen dibanding periode yang sama tahun 2020. Sementara, volume ekspor kumulatif Januari-April 2021 mengalami kenaikan 165,64 persen dibanding Januari-April 2020 yaitu dari 391,57 ribu ton menjadi 716,42 ribu ton,” ungkap Koordinator Fungsi Statistik Distribusi BPS Sultra, Surianti Toar, Rabu (2/6/2021).

Lanjut Surianti, ekspor Sultra April 2021 didominasi oleh kelompok komoditi besi dan baja dengan nilai US$429,96 juta; selanjutnya kelompok komoditi Ikan dan Udang diurutan kedua dengan nilai US$2,65 juta; dan kelompok komoditi Kopi, Teh, Rempah-rempah diurutan ketiga dengan nilai US$0,12 juta.

“Kenaikan terbesar ekspor Sultra April 2021 dibanding Maret 2021 terjadi pada kelompok komoditi Besi dan Baja senilai US$89,97 juta (naik 26,46 persen),” katanya.

Secara kumulatif Januari-April 2021, negara tujuan ekspor utama Sultra yaitu Tiongkok, India, Belanda, Amerika Serikat dan Korea Selatan masing-masing dengan nilai US$1.145,78 juta, US$43,10 juta, US$9,97 juta, US$7,19 juta, dan US$4,65 juta. Peranan kelima negara tersebut mencapai 99,73 persen dari total ekspor Sultra pada periode Januari-April 2021.

“Naiknya ekspor Sultra pada April 2021 dibanding Maret 2021 diikuti oleh naiknya ekspor ke negara tujuan utama yaitu Tiongkok naik senilai US$99,89 Juta (naik 30,99 persen) dan Amerika Serikat naik senilai US$0,65 Juta (naik 48,88 persen),” terangnya.

Ekspor Sultra menurut Sektor Ekonomi pada April 2021 didominasi oleh sektor industri pengolahan sebesar US$432,61 juta (99,94 persen) dan sisanya sektor pertanian US$0,28 juta (0,06 persen).

Dilihat dari kontribusinya terhadap ekspor Januari-April 2021 ekspor produk industri pengolahan berkontribusi sebesar 99,69 persen, dan sisanya 0,31 persen adalah kontribusi dari ekspor produk pertanian. (C)

Laporan: Wa Rifin
Editor: Hasrul Tamrin

  • Bagikan