Arhawi Pilih Besarkan Partai Golkar di Wakatobi

  • Bagikan
Sekretaris DPD I Golkar Sultra, Basri menyerahkan bendera Gorkar ke Arhawi sebagai Ketua DPD II Golkar Wakatobi. (Foto: istimewa)

SULTRAKINI.COM: WAKATOBI – Setelah memundurkan diri sebagai ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Wakatobi, akhirnya Bupati Wakatobi, Arhawi memilih bergabung di partai Golongan Karya (Golkar), Selasa (24/4/2018).

Dalam Musawarah Daerah Luar Bisa (Musdalub) di salah satu hotel di Kabupaten Wakatobi, delapan pengurus Golkar Kecamatan secara aklamasi memilih Arhawi sebagai Ketua DPD II Golkar Wakatobi menggantikan Safia Wualo. Sekretaris DPD I Golkar Sultra, Basri juga hadir di acara tersebut.

Safia Wualo mengatakan, dirinya memilih mundur dari jabatan itu dan menyakini Arhawi bisa membesarkan partai.

“Dengan besar hati, saya lepaskan jabatan ketua DPD II Golkar Wakatobi ke Pak Arhawi,” terang Safia Wualo melalui sambungan telepon, Selasa (24/4/2018).

Arhawi menjelaskan, ia siap membesarkan Golkar di Wakatobi, “Saya siap besarkan Golkar di Wakatobi,” singkatnya.

Sekadar diketahui, Arhawi memilih mundur sebagai Ketua DPD PAN Wakatobi, dikarenakan merasa proses kepemimpinan di DPD PAN Sultra tak mengedepankan kekeluargaan lagi, namun sudah otoriter.

 

Laporan: Amran Mustar Ode

  • Bagikan