Aspikom Bukan Organisasi Politik, Ini Pesan La Tarifu

  • Bagikan
Ketua Aspikom Sultra, Dr La Tarifu (Kanan) didampingi pengurus lain, pada acara Raker, Jumat (5 Januari 2018).

SULTRAKINI.COM: Ketua Asosiasi Perguruan Tinggi Ilmu Komunikasi (Aspikom) Wilayah Sulawesi Tenggara, Dr La Tarifu, menegaskan bahwa Aspikom bukan organisasi politik melainkan sebuah organisasi profesi sehingga harus dikelola bersama secara baik dan transparan.

Hal itu dikemukakan Tarifu pada rapat kerja organisasi tersebut di salah satu warkop di Kota Kendari, Jumat (5 Januari 2018) sore. 

Raker dihadiri hampir seluruh pengurus Aspikom yang terdiri dosen-dosen ilmu komunikasi dari empat perguruan tinggi penyelenggara ilmu komunikasi, yakni Universitas Halu Oleo, Institut Agama Islam Negeri Kendari, Universitas Muhammadiyah Kendari, dan Universitas Nahdlatul Ulama Sulawesi Tenggara (Unusra).

Tarifu menginginkan organisasi yang dipimpinnya tersebut dapat merumuskan program kerja unggulan pada setiap bidang, sesuai dengan visi dan misi organisasi, dan terpublikasi melalui media massa.

“Kita (Aspikom Sultra, Red) terpublikasi melalui media massa minimal dua kali dalam sebulan,” kata Tarifu berpesan kepada pengurus Aspikom Sultra. 

  • Bagikan