Berantas Narkoba, KNPI Mubar: Pemuda Adalah Matahari Bangsa

  • Bagikan
Penyuluhan bahaya narkoba KNPI Muna Barat di SMAN 1 Tiworo Kepulauan. (Foto: Akhir Sanjaya/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: MUNA BARAT – Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Muna Barat, Sulawesi Tenggara, menggelar penyuluhan bahaya narkoba tingkat pelajar di SMAN 1 Tiworo Kepulauan, Jumat (24/11/2017).

Ketua KNPI Muna Barat (Mubar), Alirun Asa mengatakan penyuluhan ditujukan untuk memberikan penekanan kepada pelajar akan bahaya narkoba yang umumnya bersumber dari pengaruh pergaulan bebas maupun gaya hidup. Penyuluhan juga diharapkannya berdampak pada berkurangnya kenakalan remaja dan peredaran narkoba di lingkungan sekolah.

“Sulitnya pemberantasan narkoba ini tentu merupakan tantangan yang harus dihadapi bersama-sama. Bangga jadi pemuda Muna Barat, pemuda adalah matahari bangsa mari ciptakan generasi muda yang terpelajar dan berprestasi menuju Muna Barat sehat tanpa narkoba,” kata Alirun Asa.

(Baca juga: Sultra Darurat Narkoba! Sekolah dan Pesantren Tidak Steril Lagi)

Laporan: Akhir Sanjaya

  • Bagikan