Bisnis Kawan Lama Retail Ace dan Informa Buka Cabang di Kendari

  • Bagikan
Pengguntingan pita oleh Pimpinan Manajemen Kawan Lama group, Perwakilan Pemerintah Kota, Kodim Kendari dan Polres Kendari sebagai tanda telah di lunching Ace dan Informa di Kendari (Foto: Hasrul Tamrin/SULTRAKINI.COM)
Pengguntingan pita oleh Pimpinan Manajemen Kawan Lama group, Perwakilan Pemerintah Kota, Kodim Kendari dan Polres Kendari sebagai tanda telah di lunching Ace dan Informa di Kendari (Foto: Hasrul Tamrin/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Salah satu perusahaan bisnis retail ternama di Indonesia yang tergabung dalam Kawan Lama Group yakni Ace dan Informa terus meningkatkan ekspansi pasar dengan membuka cabang baru di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, Kamis (21/11/2019).

Kehadiran kedua perusahaan ini di Kendari, menawarkan berbagai macam furniture, peralatan rumah tangga, aksesoris untuk hunian dan bisnis, serta alat elektronik lainnya dengan gaya stail kekinian atau modern, yang beralamat di Jalan Jendral Ahmad Yani No. 26 Kendari atau ruko/toko Eks Rabam Kendari.

Berbagai produk mulai dari furniture hingga peralatan rumah tangga bisa di dapatkan dengan mudah di toko ini. Kemudahan bertransaksi melalui ragam pilihan cara pembayaran sesuai kebutuhan konsumen bisa diakses dengan mudah, diantaranya, fasilitas cicilan 0 persen, penggunaan kartu kredit belanja bank partner, hingga cicilan tanpa kartu kredit karena telah bekerjasama dengan pembiyaan terpercaya yakni DanaKini bisa di dapatkan disini.

General Manajer Ace Hardware Indonesia, Rino Mario, mengatakan bahwa Ace tampil dengan slogan The Helpful Place yang diwujudkan melalui layanan yang ramah dan sigap, serta layanan penjualan seperti layanan antar produk, layanan instalasi, garansi dan service produk.

“Untuk keamanan produk konsumen yang berbelanja disini atau produk Ace, pelanggan dapat memanfaatkan Ace Assurance yang memberikan perlindungan menyeluruh terhadap kerusakan internal produk akibat jatuh, terbentur, terlindas, jatuh ke air, kebakaran, ledakan, kerusuhan, jadi tidak perlu khawatir,” ungkap Rino.

Katanya, kehadiran Ace di Kendari bisa menjawab seluruh kebutuhan rumah tangga masyarakat disini, karena mungkin selama ini jika butuh perlengkapan rumah tangga harus belanja online atau keluar daerah, sekarang sudah hadir ditengah-tengah masyarakat Kendari, Sultra.

“Saat ini Ace telah memiliki 190 toko yang tersebar di 44 Kota di Indonesia. Ace ini juga memadukan bisnis online dan manual,” katanya.

Sementara, General Manajer Informa, Budi Seswanto, mengungkapkan bahwa informa Kendari menghadirkan berbagai furniture terlengkap dengan desain dan gaya dari berbagai negara di Eropa dan Asia, disertai beragam aksesoris untuk hunian mulai dari ruang tamu, kamar tidur, peralatan dapur, hingga kamar mandi maupun untuk bisnis dan komersial seperti perkantoran, hotel, kafe, kosan, dan restoran.

“Itu semua sesuai dengan moto informa yaitu Furnishings with style. Selain memberikan layanan antar produk dan instalasi, Informa juga menyediakan layanan yang inspiratif seperti furnitur protection dan electronik protection yaitu layanan proteksi untuk furniture dan elektronik kesayangan,” kata Budi.

Informa juga saat ini telah memiliki 91 toko di 43 Kota di Indonesia.

Berbagai kemudahan dan kenyamanan belanja lainnya, Ace dan Informa telah ada di aplikasi mobile yang dilengkapi beragam fitur penting seperti katalog produk yang menampilkan promo dan harga spesial. Scan barcode untuk mendapatkan informasi produk, store locator untuk mengetahui lokasi toko di Kendari bisa di akses.

Member Ace dan Informa juga dapat memanfaatkan fitur membership untuk melakukan cek poin, melihat sejarah transaksi, serta merasakan kemudahan melalui transformasi kartu fisik menjadi kartu digital sehingga tidak perlu lagi membawa kartu fisik saat belanja.

 

Laporan: Hasrul Tamrin

  • Bagikan