BMKG Prakirakan Curah Hujan di Sultra Tiga Bulan ke Depan

  • Bagikan

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Klimatologi Konawe Selatan menyampaikan analisis dan perkiraan cuaca hujan pada Juli, September, Oktober, dan November 2020.

Tercatat curah hujan pada Juli 2020 di Sultra umumnya berkisar antara 21-500 mm. Curah hujan sangat tinggi >500 mm terjadi di sebagian wilayah Konawe dan Konawe Utara. Analisis sifat hujan pada Juli 2020 di Sultra, umumnya bersifat Atas Normal (AN).

Kepala Stasiun Klimatologi Konawe Selatan, Aris Yunatas, mengatakan analisis curah hujan ekstrem harian pada Juli 2020 dengan kategori lebat 50–100 mm/hari terjadi di Kabupaten Bombana (Poleang), Buton (Pasarwajo), Kota Kendari (Kendari, Poasia), Kolaka (Latambaga), Kolaka Timur (Ladongi), Kolaka Utara (Kodeoha), Konawe (Sampara, Wawotobi, Padangguni, Puriala), Konawe Kepulauan (Wawonii Barat), Konawe Selatan (Palangga, Wolasi, Moramo, Mowila, Tinanggea, Lainea), dan Kabupaten Konawe Utara (Lasolo, Oheo, Molawe, Asera).

“Sedangkan analisis curah hujan ekstrem harian pada Juli 2020 dengan kategori Sangat Lebat >100 mm/hari terjadi di Kabupaten Konawe Utara (Oheo),” kata Aris Yunatas, Kamis (20/8/2020) dalam buletin iklim di Sultra.

Sesuai data BMKG Stasiun Klimatologi Konawe Selatan, pada September 2020, curah hujan di Sultra diprakirakan antara 21–200 mm. Curah hujan sangat tinggi >500 mm diprakirakan tidak terjadi.

“Sifat hujan pada September 2020 di Sulawesi Tenggara pada umumnya
diprakirakan bersifat Atas Normal (AN),” ujarnya.

Kemudian Oktober 2020, curah hujan diprakirakan antara 21–200 mm, dengan curah hujan sangat tinggi >500 mm diprakirakan tidak terjadi. Sifat hujan pada Oktober 2020 di Sultra pada umumnya diprakirakan bersifat Atas Normal (AN).

Sementara pada November 2020, curah hujan di Sultra diprakirakan antara 101–300 mm. Curah hujan sangat tinggi >500 mm diprakirakan tidak terjadi. Sifat hujan pada November 2020 di Sultra pada umumnya diprakirakan bersifat Atas Normal (AN).

Untuk diketahui, curah hujan (mm) merupakan ketinggian air hujan yang jatuh pada tempat yang datar dengan asumsi tidak menguap, tidak meresap, dan tidak mengalir.

Curah hujan 1 (satu) mm adalah air hujan setinggi 1 (satu) mm yang jatuh (tertampung) pada tempat yang datar seluas 1 m2 dengan asumsi tidak ada yang menguap, mengalir, dan meresap. (C)

Laporan: Wa Rifin
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan