BMKG Sultra Prediksi Musim Hujan Berakhir Juli

  • Bagikan
Peta prediksi curah hujan di Sultra, (Foto : BMKG/SULTRAKINI.COM)
Peta prediksi curah hujan di Sultra, (Foto : BMKG/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM : KENDARI – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Sulawesi Tenggara (Sultra), memprediksi intensitas hujan lebat akan menurun pada Juli 2018 mendatang.

Diperkirakan, intensitas hujan akan menurun merata disejumlah wilayah Sultra.

“Untuk prediksi curah hujan tinggi ini berakhir bulan ini, selanjutnya dibulan Juli mendatang intensitasnya sudah mulai menurun dan normal,” ujar kepala seksi observasi dan informasi BMKG Sultra, Ismed Husein, kepada SultraKini.Com, Kamis (28/6/2018).

Ismed menambahkan, setelah melewati curah hujan normal, pada Agustus mendatang wilayah Sultra memasuki musim kemarau.

“Diperkirakan Agustus mendatang sudah memasuki musim panas. Tetapi selanjutnya nanti akan kita pantau terus perkembangannnya,” kata Ismed.

Untuk diketahui, hampir sepanjang bulan Juni, hujan lebat melanda sejumlah daerah di Sultra dengan intensitas tinggi. Akibat hujan berhari-hari, beberapa daerah dilanda musibah banjir dan longsor.

Seperti yang terjadi di kota Kendari, ratusan rumah warga di sekitar bantaran sungai Wanggu, terendam banjir. Warga yang menjadi korban dalam musibah itu, dievakuasi dan diungsikan ke tempat yang lebih aman.

Laporan : Wayan Sukanta
Editor: Habiruddin Daeng

  • Bagikan