Bupati Butur Resmikan Pabrik Pekan Ternak Unggas di Desa Karya Bhakti

  • Bagikan
Bupati Butur, Abu Hasan memberikan bantuan dan meresmikan pabrik pengelolaan pakan ternak unggas di Desa Karya Bhakti, Rabu (29/1/2020). (Foto: Ardian Saban/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: BUTON UTARA – Bupati Buton Utara, Abu Hasan, meresmikan pabrik pengolahan pakan ternak unggas dan penyerahan bantuan pakan ternak unggas di Desa Karya Bhakti, Kecamatan Kulisusu Barat, Rabu (29/1/2020).

Pabrik ini hadir untuk memenui kebutuhan pasokan ternak di Butur dengan kapasitas produksi sebanyak 250 Kg per hari.

Dalam peresmian tersebut Bupati Butur Abu Hasan didampingi Ketua Tim Penggerak PKKButur Sitti Rabiah Abu Hasan, dan seluruh jajaran organisasi erangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kabupaten Butur.

Bupati Butur, Abu Hasan, menyampaikan upaya meningkatkan taraf hidup masyarakat terus dilakukan, pemerintah pusat terus memberikan perhatian kepada Kabupaten Butur, salah satunya dengan membangun pabrik pakan ternak untuk para peternak.

Abu Hasan mengatakan Kabupaten Butur sudah mempunyai pabrik pupuk organik yang merupakan bantuan Bank Indonesia.

“Saat ini Butur sudah punya pabrik pupuk organik dan saya kira pabrik pupuk organik ini yang pertama di Sulawesi Tenggara,”kata Bupati Butur dalam sambutannya.

Selain itu, Abu Hasan menjelaskan masyarakat dunia saat ini sudah beralih cara pandangnya tentang pangan.

“Masyarakat dunia hari ini tidak sekedar pangan untuk kita kenyang, tapi pangan yang kita perlukan adalah pangan yang sehat, pangan yang bergizi, pangan yang enak, pangan yang tidak beracun itulah pangan organik,” ujarnya.

“Dan Kabupaten Butur merupaka satu-satunya kabupaten di Sulawesi Tenggara yang mendeklarasikan sebagai kabupaten organik,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Desa Karya Bhakti, Taufik mengucapkan terima kasih kepadq pemerintah daerah yang sudah mempercayakan masyarakat Desa Karya Bhakti untuk mengelola pabrik pakan ternak.

“Tentunya kami punya harapan besar dalam rangka mensukseskan kegiatan-kegiatan pertanian di Desa Karya Bhakti ini,” ucapnya.

Laporan: Ardian Saban
Editor: Habiruddin Daeng

  • Bagikan