Bupati Koltim Serahkan Bantuan 20 Unit Komputer kepada SMPN 1 Polia-Polia

  • Bagikan
Bantuan 20 unit komputer kepada SMPN 1 Polia-Polia. (Foto: Hasrianty/SULTRAKINI.COM).

SULTRAKINI.COM: KOLAKA TIMUR – Bupati Kolaka Timur, Tony Herbiansyah, menyerahkan 20 unit komputer kepada SMPN 1 Polia-Polia pada Kamis (23/1/2020). Hal tersebut dilakukan guna meningkatkan mutu pendidikan di wilayah setempat.

Tony Herbiansyah mengatakan, sekalipun arahan Mendikbud bahwa ujian nasional akan diganti dengan metode assesment pada tengah semester, namun sarana tetap berbasis komputer.

Dirinya Berharap agar sekolah penerima bantuan dapat merawat fasilitas dengan baik.

“Saya berharap semua fasilitas pemerintah, termasuk komputer yang kami serahkan ini dirawat dengan baik, pemerintah memperolehnya tidak mudah dan bukan anggaran sedikit, saya berharap kita sama-sama menjaga dan merawat, manfaatnya kita rasakan bersama, ” ujarnya.

Sementara itu, Kepala SMPN 1 Poli-polia, Badiang, mengucapkan terima kasih kepada Pemda Koltim, karena sekolah yang dipimpinnya mendapat bantuan.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada pemda yang begitu besar perhatiannya di dunia pendidikan dan untuk tahun ini untuk pertama kalinya kami melaksanakn ujian berbasis komputer di sekolah kami,” katanya.

Laporan: Hasrianty
Editor: Habiruddin Daeng

  • Bagikan