Bupati Muna Terpilih Rusman Balas Ucapan Selamat dari Rajiun

  • Bagikan
Bupati Muna terpilih LM Rusman Emba bersama Wakilnya Bachrun. (Foto: LM Nur Alim/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: MUNA – Bupati Muna terpilih LM Rusman Emba menjawab ucapan selamat dari Rajiun Tumada, rivalnya ketika Pilkada Muna 2020.

“Tentu, ini spirit baru. Semoga dengan ucapan selamat itu memang niatannya tulus dan ikhlas dalam rangka bagaimana kedamaian dan ketenangan, khususnya pembangunan di Muna terus kita maksimalkan. Bila ada pihak yang cinta Muna, pasti kita akan bersama-sama,” ucapnya, Minggu (21/2/2021).

(Baca: Usai Gugatan Ditolak, Rajiun Beri Selamat dan Pesan Khusus)

Dia berharap semua pihak agar menerima proses demokrasi yang ditetapkan KPU Muna dalam pemilihan bupati dan wakil bupati Muna.

“Saya berharap teman-teman pasangan nomor urut 01 jangan terlalu bereforia karena ini kemenangan kita semua, kemenangan masyarakat Muna dalam menatap masa depan Muna supaya bisa maju dan berkembang dan masyarakatnya bisa bahagia dan tenang,” sambungnya.

Rusman juga berharap perbedaan selama perhelatan pilkada dapat dihilangkan dan membangun bersama-sama demokrasi untuk mencapai kesejahteraan masyarakat melalui penguatan dan pengembangan potensi daerah, SDM, dan kerja sama lainnya.

“Ini yang menjadi harapan kita semua,” ujarnya. (C)

Laporan: LM Nur Alim
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan