Dinkes: Balita Penderita Gizi Buruk Berasal dari Desa Ondoke

  • Bagikan
Kondisi Aziz, balita 18 bulan penderita gizi buruk asal Desa Ondoke, Kecamatan Sawerigadi, Kabupaten Muna Barat, Sultra. (Foto: Akhir Sanjaya/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: MUNA BARAT – Aziz, balita 18 bulan terpaksa dirawat intensif di Rumah Sakit Umum Daerah Muna Barat (Mubar) karena menderita gizi buruk. Malangnya si bayi, sebab derita itu dialami sejak lahir dibawa asuhan neneknya, sedangkan orangtuanya mencari nafkah di Kabupaten Kaimana, Provinsi Papua Barat.

Perawatan intensif warga Desa Ondoke, Kecamatan Sawerigadi ini, dilakukan sejak Senin (16/10) kemarin yang ditangani langsung Dinas Kesehatan Mubar bersama pihak puskesmas setempat.

Ditemukannya penderita gizi buruk tersebut, rupanya menambah daftar baru sehubungan temuan yang sama di dua desa berbeda di wilayah itu.

“Bayi ini menderita gizi buruk sejak lahir, sebab kurangnya asupan gizi dari orangtuanya. Pasalnya sejak berumur enam bulan, ia telah ditinggal kedua orangtuanya untuk mencari nafkah di luar daerah,” terang Kepala Dinas Kesehatan Mubar Laode Mahajaya kepada SultraKini.Com, Selasa (17/10/2017).

Dinas Kesehatan Mubar berharap, ke depannya masyarakat bisa memanfaatkan fasilitas kesehatan utamanya yang ada di setiap desa, misalnya pemeriksaan kesehatan anak di Posyandu terdekat.

Laporan: Akhir Sanjaya

  • Bagikan