Dinkes: Berbukalah Dengan Menu Bergizi, Hindari Makanan Berminyak

  • Bagikan
Kepala Dinas Kesehatan Kota Kendari, Rahminingrum. (Foto: Giswan Alvandi/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Bulan Ramadan identik dengan menu makanan yang beragam, apalagi untuk berbuka puasa. Namun hati-hati, jangan sampai di bulan penuh berkah ini tubuh Anda justru menjadi tidak sehat karena mengonsumsi sembarang makanan.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Kendari, Rahminingrum, menganjurkan untuk mengonsumsi menu buka puasa yang bergizi seimbang, demi kesehatan tubuh. Saat puasa, kondisi badan yang sangat lemah membuat daya tubuh menurun, sehingga sangat dianjurkan mengonsumsi makanan yang menyehatkan. Dengan demikian, kondisi badan tetap terjaga.

Diungkapkan Rahminingrum, saat ditemui Posko Tanggap Darurat di Aula Walikota Kendari, Kamis (8/6/2017), salah satunya tipsnya adalah menghindari makanan berminyak.

“Selain itu, saat berbuka puasa juga perbanyak mengonsumsi air putih serta makanan yang manis seperti Kurma. Kurma juga banyak mengandung vitamin,” ungkap Rahminingrum.

Kata Rahminungrum, mengonsumsi menu makanan yang banyak mengandung minyak saat buka puasa, mengakibatkan badan tidak terasa fit. Tak hanya itu, dalma kondisi musim hujan seperti sekarang, sebaiknya tidak banyak mengonsumsi makanan atau minuman dingin.

“Apalagi dengan kondisi cuaca yang kurang bersahabat seperti saat ini, sebaiknya ketika berbuka hindari minuman dan makanan yang dingin,” tambah Rahminungrum.


Laporan: Giswan Alvandi

  • Bagikan