Diskominfo: Masyarakat Buteng Harus Bijak Gunakan Medsos

  • Bagikan
Kepala Dinas Kominfo Buteng, La Ota (Foto: Ali Tidar/SULTRAKINI.COM)
Kepala Dinas Kominfo Buteng, La Ota (Foto: Ali Tidar/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: BUTON TENGAH – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Buton Tengah (Buteng), mengimbau masyarakat lebih bijak menggunakan media sosial (medsos). Salah satunya dalam menyebarkan informasi kepada pembaca.

“Akhir-akhir ini banyak oknum telah memanfaatkan media sosial sebagai sarana menyebarkan berita hoaks,” kata Kepala Dinas Kominfo Buteng, La Ota, Kamis (7/6/2018).

Masyarakat pun diminta menyaring informasi yang disebar di media sosial untuk kebutuhan informasi. Termasuk memperhatikan akurasi dan sumber informasi tersebut.

“Apalagi berkaitan dengan ujaran kebencian, itu sekali-kali harus dicerna betul,” tambahnya.

Dikatakannya, telah ada Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) yang bisa dikenakan ke siapapun pelanggarnya.

“Terhadap penggunaan sosial media, yakni Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektonik (ITE),” ucapnya.

Laporan: Ali Tidar
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan