Diterkam Buaya, Warga Konut Ditemukan Dalam Keadaan Badan Tak Utuh

  • Bagikan
Suasana rumah duka. (Foto: Humas Basarnas Kendari).
Suasana rumah duka. (Foto: Humas Basarnas Kendari).

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Setelah sekitar tiga jam dikabarkan hilang, akhirnya Rugaya (48) warga Desa Bendewuta Kecamatan Oheo, Kabupaten Konawe Utara (Konut) yang dikabarkan tenggelam di Sungai Sababdete berhasil ditemukan oleh Tim SAR gabungan, Kamis (26/12/2019). Namun sanyangnya almarhuma ditemudakan sudah dalam keadaan tak bernyawa lagi.

“Pada pukul 18.00 Wita korban atas nama Rugaya 48 tahun ditemukan oleh Tim SAR Gabungan dalam keadaan meninggal dunia kurang lebih 2 KM dari lokasi tempat korban terakhir kali terlihat,” kata Kepala Basarnas Kendari, Djunaidi.

Djunaidi mengungkapkan, kondisi korban saat ditemukan, kaki kanan putus hingga lutut, dan lengan kanan terdapat luka sobek bekas gigitan.

Setelah jenazah korban dievakuasi, tim sar gabunganpun langsung menyerahkan jenazah ke pihak keluarga.

Lokasi kejadian berada di Sungai Sababdete, Desa Banduata. Jarak rumah korban dengan lokasi kejadian sekitar 10 kilo meter.

Kejadian itu berawal saat korban dan anaknya dari kebun sekitar pukul 09.30 menuju ke sungai. Sesampainya di sungai, korban lalu buang air besar, di saat itu pula, anak korban melihat seekor buaya dari arah seberang sungai menuju ke arah korban.

Anak korban yang berna Fajri langsung memberi tahu ibunya bahwa ada buaya menuju ke arah korban, namun sayangnya korban tidak menghiraukan perkataan anaknya. Sehingga, Rogaya pun langsung diterkam buaya dan ditarik masuk ke dalam air.

Tim sar gabungan yang terlibat dalam pencarian korban yaitu, Koramil Asera, Polsek Asera, BPBD Konut, aparat desa, dan masyarakat setempat.

Laporan: Amran Mustar Ode
Editor: Habiruddin Daeng

  • Bagikan