Dua Kelompok Pemuda Nyaris Bentrok di Posko Asrun-Hugua

  • Bagikan
Aparat Polres Kendari Saat Berjaga di Posko Asrun-Hugua, Sabtu (31/3/2018). (Foto: Doc.SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Dua kelompok pemuda di Jalan KH Ahmad Dahlan, Kelurahan Bonggoeya, Kecamatan Wua Wua, Kota Kendari nyaris terlibat bentrok, Sabtu (31/3/2018) sekira pukul 02.00 Wita.

Berbekal senjata tajam (Sajam), salah satu kelompok pemuda berusaha menerobos masuk ke dalam halaman posko utama pemenangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur nomor urut dua, Asrun-Hugua.

Beruntung, aparat Polres Kendari yang sedang berjaga di tempat tersebut, berhasil menghalau massa yang beringas saat akan mencoba menyerang lawannya yang ada di dalam halaman posko tersebut.

Kapolres Kendari, AKBP Jemmy Junaedi kepada SultraKini.com mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Situasi berhasil kondusif setelah anggota di lapangan meredam emosi kedua belah pihak.

“Kita belum tahu pemicunya apa, masih simpang siur. Sebentar kami akan mendudukan masalah ini dengan memanggil tokoh masyarakat sekitar lokasi kumbohu untuk bermusyawarah,” ujar Jemmy, Sabtu (31/3/2018).

Mantan Kapolres Konawe itu menambahkan, pihaknya masih mengerahkan personil berpakaian preman dan Bhabinkamtibmas untuk berjaga-jaga di sekitar Posko pemenangan utama nomor itu hingga kini.

“Kita masih terus berupaya melakukan pendekatan secara persuasif dengan mediasi kedua belah pihak, agar ini tidak menjadi masalah yang berkelanjutan,” pungkasnya.

 

Laporan: Wayan Sukanta

  • Bagikan