Elektabilitas Tertinggi Pilwali Dikuasai Rasak, ADP dan Zayat

  • Bagikan
Data hasil survei Lembaga Riset dan Survei Indonesia (LRSI) untuk elektabilitas calon Walikota Kendari. (foto : Maul Gani /SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI- Lembaga Riset dan Survei Indonesia (LRSI) merilis hasil survei yang dilakukan medio April 2016. Lembaga ini menggunakan multitage culster sampling dengan 492 responden yang tersebar di 10 Kecamatan dari 229.494 wajib pilih yang ada di Kota Kendari.

 

Abdul Rasak, Adriatma Dwi Putra dan Muhammad Zayat Kaemoedin menempati elektabilitas tertinggi disusul Ishak Ismail di posisi keempat. Rasak berjaya di angka 25,01 persen, ADP 19,1 persen, Zayat 16,5 persen sedangkan Ishak 15,1 persen dengan margin error 4 persen.

 

\”Untuk Abdul Rasak itu fenomena kenaikan grafiknya sudah semakin sedikit, berbeda dengan Zayat yang potensi naiknya masih sangat terbuka, potensi yang sama juga dimiliki Ishak Ismail yang memiliki manajemen tim yang sedikit baik,\” jelas peneliti LRSI, La Agusu kepada awak media, Rabu (15/6/2016).

 

Soal popularitas ternyata berbeda ADP masih tampak familiar dan terkenal putra Walikota, Asrun tersebut dengan presentase popularitas 64,02 disusul Rasak 58,33, Ishak 57,93 dan Zayat 38,62.

 

Soal presentase pemilih didominasi pemilih di bawah 30 tahun sebesae 43 persen, di bawah 35 tahun 20,12 persen selebihnya hampir 25 persen diberikan kepada 40 sampai 49 tahun, dan 50 tahun keatas.

 

\”Ini data hanya 30 persen responden dan masih ada sekitar 70 persen yang masih merahasiakan pilihannya, sehingga masih ada peluang bagi beberapa calon untuk memingkatkan elektabilitas dan popularitasnya,\”urainya.

 

LRSI sendiri menetapkan 11 Bakal Calon Walikota yang dilakukan survei yakni Abdul Rasak, ADP, Muhammad Zayat Kaimoeddin, Ishak Ismail, Musadar Mappasomba, Abdirahman Saleh, Amarullah, Alamsyah Lotunani, LD Songko P, Ikbal Bafadal dan Musakir Mustafa.

 

Sementara itu untuk Calon Wakil Walikota Kendari, ADP, Rasak dan Musadar menduduki tiga besar dengan masing-masing 11,8 persen untuk ADP, 10,5 Rasak dan menariknya meski Musadar tidak mungkin lagi tampil sebagai Walikota namun pendamping Asrun ini memiliki nilai yang sama dengan Rasak 10,5 persen.

  • Bagikan