Ini Data Kasus Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak di Kota Kendari

  • Bagikan
Seorang ibu yang tengah menjaga anaknya di salah satu pusat perbelanjaan di Kendari. Perlindungan terhadap perempuan dan anak harus ditingkatkan. (Foto: Jumadil Muslimin UHA/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Berdasarkan data Satuan Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polresta Kendari, tercatat kasus kriminal terkait tindak pidana terhadap anak dan perempuan didominasi oleh kekerasan terhadap perempuan.

 

Rekapitulasi data PPA Polresta Kendari, kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak tahun 2015, adalah 70 kasus kekerasan terhadap perempuan dan 46 kasus kekerasan terhadap anak. Sedangkan awal 2016 ini, terdapat 10 kasus kekerasan terhadap perempuan dan 5 kasus kekerasan terhadap anak.

 

Berikut rinciannya, untuk tahun 2015;

Januari, 6 kasus terhadap perempuan dan 4 kasus kekerasan anak.
Februari, 7 kasus terhadap perempuan dan 5 kasus kekerasan anak.
Maret, 7 kasus terhadap perempuan dan 6 kasus kekerasan anak.
April, 8 kasus terhadap perempuan dan 4 kasus kekerasan anak.
Mei, 6 kasus terhadap perempuan dan 4 kasus kekerasan anak.
Juni, 1 kasus terhadap perempuan dan 2 kasus kekerasan anak.
Juli, 2 kasus terhadap perempuan dan 3 kasus kekerasan anak.
Agustus, 8 kasus terhadap perempuan dan 3 kasus kekerasananak.
September, 5 kasus terhadap perempuan dan 6 kasus kekerasan anak.
Oktober, 2 kasus terhadap perempuan dan 5 kasus kekerasan anak.
Desember, 8 kasus terhadap perempuan dan 2 kasus kekerasan anak.

 

Sementara di tahun 2016, bulan Januari, kekerasan terhadap perempuan sebanyak 4 kasus, dan 1 kasus terhadap anak. Untuk Februari terdapat 6 kasus kekerasan terhadap perempuan, dan 4 kasus terhadap anak.(C)

Editor: Gugus Suryaman

  • Bagikan