IZI Berbagi Berkah Ramadan ke Masyarakat Terdampak Covid-19 di Kendari

  • Bagikan

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Semangat tim LAZNAS Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Perwakilan Sulawesi Tenggara untuk terus bergerak dalam memberikan pelayanan kepada para mustahik dalam mengatasi dampak pandemi Covid-19, terus dilakukan melalui penyaluran program layanan mulia mustahik, yaitu pembagian paket sembako ke mustahik di Kelurahan Bende, Kecamatan Kadia, Kota Kendari, Kamis (7/5/2020).

IZI Sultra menyalurkan 20 paket sembako kepada para mustahik terdampak Covid-19 yang mayoritas berstatus janda dan sebagian para pekerja buruh harian lepas.

Mewabahnya pandemi Covid-19 membawa dampak yang cukup besar kepada masyarakat menengah ke bawah, sehingga mereka kesulitan dalam memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

Hamdhany salah satunya. Pekerja buruh harian lepas ini menjadi salah satu penerima manfaat tersebut. Ia sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Inisiatif Zakat Indonesia yang memberikan bantuan paket sembako sehingga dia bisa memenuhi kebutuhan keluarganya selama beberapa hari ke depan.

“Semenjak munculnya wabah corona ini, saya sebagai pekerja buruh sangat merasakan dampaknya. Salah satunya adalah waktu kerja yang sangat terbatas, bahkan kadang tidak kerja sama sekali sehingga berdampak pula pada penghasilan untuk memenuhi kubutuhan keluarga,” ucapnya.

Ia sangat berterima kasih kepada IZI Sultra yang membantu dengan memberikan paket sembako gratis.

Eksekutor Program IZI Sultra, Fajar, menyampaikan program ini merupakan ikhtiar dari IZI untuk membantu para mustahik dalam memenuhi kebutuhan pokoknya di masa-masa pandemi Covid-19.

“Terima kasih kami sampaikan kepada para donatur yang menyalurkan Zakat, Infaq dan Sadaqahnya melalui Inisiatif Zakat Indonesia, sehingga gotong royong dalam melayani dan meringankan beban umat dapat terus dilakukan,” jelas Fajar.

Dirinya juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada para donatur IZI yang menyalurkan Zakat, infaq dan Sadaqahnya melalui IZI.

“Kami juga mengajak masyarakat atau para mustahik untuk senantiasa meningkatkan kualitas ibadah kepada Allah, seperti salat lima waktu, tilawah Quran, apalagi di bulan Ramadan ini, serta menjaga kesehatan keluarga dan tetap menaati imbauan dari pemerintah,” tambahnya.

(Baca juga: IZI Sultra Salurkan Ratusan Paket Ifthar dan Fidyah di Kendari)

Laporan: Hasrul Tamrin
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan