Jemput Bola, Disdukcapil Konawe Optimis Perekaman KTP-el Rampung di Akhir Tahun

  • Bagikan
Kepala Disdukcapil Konawe, Abdul Rais Barau. (Foto: Mas Jaya/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KONAWE – Dinas Kependududkan dan Catatan Sipil Konawe, menarget perekaman Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el) rampung tahun ini. Untuk mengejar target tersebut, Disdukcapil menggunakan metode jemput bola.

Kepala Disdukcapil Konawe, Abdul Rais Barau mengungkapkan pihaknya menarget dapat melakukan perekaman KTP-el  sebanyak 190.023 kartu. Target tersebut akan dikejar rampung hingga Desember 2017. 

“Instruksi dari pusat itu menyatakan bahwa target perekaman harus selesai tahun ini. Jadi Desember mendatang diharapkan sudah tuntas,” ujarnya, Selasa (31/10/2017).

Guna memenuhi target tersebut lanjut Rais, pihaknya menggunakan metode jemput bola atau mendatangi langsung masyarakat yang belum melakukan perekaman. Selain itu, pihaknya juga memasang alat perekaman di lima zona. Hal ini juga dimaksudnya untuk mempermudah akses masyarakat. 

“Metode ini (jemput bola) ternyata cukup efektif, mengingat banyak keluhan warga yang mengatakan, sulitnya akses ke kantor Disdukcapil. Jadi, selain perekaman untuk KTP-el di lapangan, ada juga pembuatan Kartu Keluarga dan Akta,” terangnya. 

Terkait ketersediaan blangko KTP-el kata Rais, saat pihaknya masih memiliki lebih dari 1000 blangko. Untuk kekuranganya, nanti akan diusulkan ke pusat. 

“Yang jelasnya, hingga akhir tahun nanti persentase perampungan perekaman itu bisa mencapai minimal 93 persen dari target total,” tandasnya.

Laporan: Mas Jaya

  • Bagikan