Kadis Pendidikan Wakatobi Klaim Janji Bupati di Bidang Pendidikan Berjalan Lancar

  • Bagikan
Kepala Dinas Pendidikan Wakatobi, Ali Wangi. (Foto: Amran Mustar Ode/SULTRAKINI.COM)
Kepala Dinas Pendidikan Wakatobi, Ali Wangi. (Foto: Amran Mustar Ode/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: WAKATOBI – Kepala Dinas Pendidikan Wakatobi, Ali Wangi mengklaim janji politik bupati dan wakil bupati Wakatobi, Arhawi-Ilmiati Daud di aspek pendidikan pada pilkada 2015 melalui program pendidikan bersinar terlaksana sesuai rencana.

“Jika ada yang mengatakan program pendidikan bersinar tidak jalan, semua itu keliru,” kata Ali Wangi, Selasa (29/10/2019).

Ia meminta publik turun ke lapangan untuk melakukan uji petik secara langsung ke beberapa perguruan tinggi dan sekolah apabila meragukan implementasi program tersebut.

Ali Wangi mengatakan, penerima Bantuan Siswa Miski (BSM) melalui program pendidikan bersinar pada 2017 tingkat SD sebanyak 2.347 murid, tingkat SMP sebanyak 1.036 siswa. Kemudian pada 2018 tingkat SD sebanyak 962 murid dan tingkat SMP sebanyak 536 siswa.

“Kalau BSM untuk tahun 2019 masih dalam tahap verifikasi data agar yang menerima Program Indonesia Pintar (PIP) tidak menerima BSM lagi,” terangnya.

Sementara program pendidikan bersinar untuk mahasiswa pada 2017 diterima 89 mahasiswa dan di tahun 2018 sebanyak 340 mahasiswa penerima bantuan.

“Untuk per Agustus 2019, data yang masuk 380 mahasiswa, tapi kami masih verifikasi,” ucapnya.

Bukan hanya itu, tahun 2019 Pemda juga menganggarkan Rp 32 miliar untuk pembangunan infrastruktur sekolah, seperti rehap bangunan sekolah, laboratorium, dan beberapa bangunan sekolah lainnya.

Laporan: Amran Mustar Ode
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan