Kamtibmas di Kolaka Kondusif Selama Malam Pergantian Tahun

  • Bagikan
Personel Polres Kolaka, TNI, Dishub, dan stekholder dalam apel gelar pasukan. (Foto: Dok.SULTRAKINI.COM)
Personel Polres Kolaka, TNI, Dishub, dan stekholder dalam apel gelar pasukan. (Foto: Dok.SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KOLAKA – Pengamanan malam pergantian tahun berjalan lancar dan kondusif di Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara. Peran jajaran Polres Kolaka dan stakeholders menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat berlangusng tertib hingga Selasa, 1 Januari 2019 pukul 02.00 Wita.

“Terima kasih kepada segenap personel dan jajaran serta instansi terkait-telah bersama-sama melaksanakan pengamanan hingga terwujudnya situasi kamtibmas yang aman serta kondusif pada perayaan menyambut 2019 di Kabupaten Kolaka,” ucap Kapolres Kolaka AKBP Bambang Satriawan, Selasa (1/1/2019).

Ditambahkan Kepala Bagian Operasi (Kabag Ops) Polres Kolaka Kompol Taufiq Syaiful Bahri, kamtibmas kondusif tidak terlepas dari peran masyarakat.

“Berkat kerja sama instansi terkait juga peran masyarakat, perayaan malam pergantian tahun di Kabupaten Kolaka aman serta kondusif,” ujar Kompol Taufiq kepada Sultrakini.com.

Di malam pergantian tahun, Polres Kolaka menurunkan 562 personel, TNI dua pleton, Satpol PP satu pleton, Dinas Perhubungan satu pleton, anggota pramuka satu pleton dengan lokasi pengamanan di Kabupaten Kolaka dan Kabupaten Kolaka Timur, meliputi pengamanan arus lalu lintas di setiap persimpangan jalan, daerah rawan kriminalitas serta rawan kecelakaan.

Laporan: Zulfikar
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan