Lantik ADP-Sul, Saleh Lasata: Jaga Integritas dan Keharmonisan Keluarga

  • Bagikan
Proses pengambilan sumpah dan janji pelantikan wali kota dan wakil wal ikota Kendari Adriatma Dwi Putra dan Sulkarnain ( Foto: Hasrul Tamrin/SULTRAKINI. COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Usai melantik Adriatma Dwi Putra-Sulkarnain K (ADP-Sul) di aula Bahteramas, Pelaksana Tugas Gubernur Sulawesi Tenggara, HM Saleh Lasata menyarankan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari periode 2017-2022 tersebut untuk mencontoh kepemimpinan Asrun-Musadar Mappasomba.

Menurut Saleh Lasata, kepemimpinan Asrun-Musadar selama sepuluh tahun dapat menjadi rujukan ADP-Sul dalam menjalankan pemerintahan Kota Kendari. “Jarang kepala daerah bisa akur sampai akhir periodenya seperti mereka (Asrun-Musadar). Ini bisa dicontoh wali kota dan wakil wali kota terpilih selama menjabat,” kata pensiunan TNI ini, Senin (9/10/2017).

Harmonisasi Asrun-Musadar lanjutnya, dapat menjadi rujukan ADP-Sul dalam bekerja sesuai tugasnya masing-masing. Selain itu, keduanya juga dapat mengambil pelajaran untuk saling mengisi dan melaksanakan pemerintahan Kota Kendari. Apalagi kata dia, hal itu dilakukan di kota dengan penduduk heterogen.

“Selama ini banyak prestasi yang sudah ditorehkan wali kota sebelumnya. Paling tidak itu dapat dipertahankan atau kalau perlu ditingkatkan lagi ke depannya,” kata Saleh Lasata.

Untuk mewujudkan itu, dia lagi-lagi menekankan penting untuk saling koordinasi dan harmonisasi antara wali kota dan wakil wali kota nantinya.

Begitu juga dalam menjalankan pemerintahan, ADP-Sul selalu berpegang kepada aturan tata kelola pemerintahan. Misalnya, kehati-hatian menggunakan anggaran untuk program pengadaan barang dan jasa, perjalanan dinas, dan hibah. Penekanan itu didasari atas, banyaknya kepala dan pejabat daerah tersandung kasus korupsi.

“Akhir-akhir ini banyak pejabat publik yang tersandung masalah. Maka sebagai kepala daerah yang baru, saya berpesan agar dapat menjaga integritas masing-masing selama memimpin. Saat ini tata kelola pemerintahan lebih ketat, maka perlu lebih teliti dan terjamin transparansi serta akuntabilitas publik,” kata Saleh Lasata di aula Bahteramas Sultra.

Disatu sisi, keharmonisan keluarga harus tetap terjaga. “Jaga istri, karena peran istri juga sangat berpengaruh terhadap kinerja anda berdua,” ucapnya.

Pelantikan pasangan ADP-Sul didasari atas surat keputusan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Nomor: 131.74-3464 Tahun 2017 tentang pengangkatan wali kota Kendari Provinsi Sultra yang ditetapkan di Jakarta pada 18 Juli 2017.

  • Bagikan