Manunggal TNI Bersama Masyarakat Gotong Royong Bangun Posyandu di Pekorea Kabupaten Koltim

  • Bagikan

SULTRAKINI.COM: Gotong royong tidak terlepas dari program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim 1412 Kolaka di Kecamatan Aere, Kabupaten Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara. Bagaimana tidak, program fisik yang membutuhkan tenaga ekstra mendorong masyarakat untuk berbaur dengan personel TMMD, sebab manfaat program yang dihasilkan akan kembali ke masyarakat itu sendiri.

Cermin gotong royong salah satunya nampak dari pembangunan posyandu. Meski hal ini bukan bagian program fisik TMMD, masyarakat dan TNI tetap bekerja sama mendirikan bangunan berukuran 7×5 meter persegi itu. Bangunan memang tidak terlalu besar, namun semangat gotong royong itulah terjalin di antara keduanya.

“Jadi tukang kami dimanfaatkan di TMMD (pembangunan embung), anggota TMMD diperbantukan di sini (pembangunan posyandu), ada lima orang,” ucap Tokoh masyarakat Desa Pekorea, Wawan, Sabtu (19/6/2021).

Embung memang sedang digenjot pembangunannya. Total tiga item pokok program fisik yang disiapkan, embung adalah item yang paling besar pengerjaannya sehingga membutuhkan banyak pekerja. Sebab embung ini akan sangat bermanfaat untuk memasok air bagi kebutuhan pertanian dan perkebunan di tiga desa, termasuk Pekorea.

Bangunan permanen posyandu Desa Pekorea sejatinya belum ada. Kadang pelayanan setiap tanggal 18 per bulannya itu menggunakan kantor desa. Sehingga, bangunan yang sedang dikerjakan bersama anggota TNI ini akan menjadi bangunan permanen posyandu ke depannya.

Sebagaimana fungsi posyandu, kader posyandu dari Desa Pekorea bakal memfungsikan bangunan sebagai tempat pelayanan dasar kesehatan, seperti penimbangan balita, imunisasi, peningkatan gizi, hingga pelayanan bagi wanita hamil.

“Selama ini sudah ada (posyandu) tapi belum ada bangunan tersendirinya, biasanya di kantor desa. Posyandunya dibangun di Dusun 1, Desa Pekorea pas depannya poskesdes,” jelasnya.

Sejak pembangunan pondasi posyandu, masyarakat dan TNI saling gotong royong. Nantinya kader posyandu ditunjuk sebagai pengurus pelayanan kesehatan.

Ratusan personel TMMD akan berada di Kecamatan Aere selama sebulan, sejak program ini dibuka secara resmi pada 15 Juni lalu. Program TMMD akan membantu masyarakat meningkatkan infrastruktur desa sehingga lebih maju.

Laporan: Sarini Ido
Editor: Hasrul Tamrin

  • Bagikan