Mari, Bersama Promosikan Wisata Wakatobi

  • Bagikan
Salah satu tempat Wisata Bahari di Wakatobi. Foto: Amran Mustar Ode/SULTRAKINI.COM

SULTRAKINI.COM: WAKATOBI – Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kabupaten Wakatobi makin menggenjot promosi dan peningkatan layanan pariwisata di daraeh tersebut. Kadis PEK Wakatobi, Nadar juga meminta masyarakat agar tidak ragu dengan arah pembangunan yang telah diambil oleh pemerintah daerah yang menjadikan sektor pariwisata sebagai salah satu sektor andalan Kabupaten Wakatobi.Sebab mengingat angka kunjungan wisatawan ke Wakatobi setiap tahun makin meningkat, ditambah Kabupaten Wakatobi telah mendapatkan dukungan dari pemerintah pusat dengan ditetapkannya sebagai
salah satu daerah prioritas destinasi wisata baru. Apalagi sektor pariwisata berkontribusi ke Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp2 miliar, lebih besar dibandingkan sektor lain.Kata Nadar, masyarakat harus berfikir kedepan bahwa hanya pariwisata dan kelautan yang harus menjadi sektor andalan. Karena inilah sektor yang paling menguntungkan kedepan dan tidak merusak alam.”Sekarang bukan waktunya lagi kita ragu dengan arah pembagunan kita, karena pemerintah pusat pun melihat bahwa Kabupaten Wakatobi memilih pariwisata sebagai sektor andalannya merupakan pilihan yang tetap,” ungkapnya saat ditemui diruangannya, Selasa (2/2/2016).Dia juga mengajak seluruh masyarakat agar bersama mempromosikan potensi wisata Wakatobi, dengan memmanfaatkan sosial media Facebook, Instagram dan media sosial lainnya agar wisata Wakatobi kedepannya
bisa maju dan berkembang. Bukan menghancurkan atau menjelek-jelekan daerah sendiri.”Orang lain diluar sana saja sudah membangga-banggakan Wakatobi, Janganlah kita sendiri yang menenggelamkan daerahnya kita,” kata Nadar.Ia juga mengharapkan dukungan dari seluruh masyarakat Wakatobi, karena walaupun Pemda atau orang di luar membanggakan Wakatobi, namun tanpa dukungan dari masyarakat Wakatobi hasilnya juga akan nihil.Editor: Gugus Suryaman

  • Bagikan