Minum Air Lemon untuk Buka Puasa, Amankah?

  • Bagikan
Minum Air Lemon untuk Buka Puasa, Amankah? foto google image.com

SULTRAKINI.COM:Air hangat dengan perasan lemon selalu menjadi rekomendasi untuk menyehatkan tubuh. Air lemon dikatakan baik untuk pencernaan dan mempermudah Anda untuk mengontrol berat badan. Kebiasan minum air lemon tiap pagi mungkin kerap dilakukan sebagian orang untuk mendapatkan berbagai manfaat tersebut.

Namun di saat puasa Ramadan ini, kebiasaan tersebut bisa jadi jarang dilakukan, mengingat pola makan saat berpuasa yang benar-benar berubah. Ketakutan akan risiko asam lambung mungkin bisa mencegah seseorang mengonsumsi air lemon saat berbuka puasa. Padahal, kebaikan air lemon bisa didapat lebih banyak di bulan puasa, ketika seseorang bisa lebih mengontrol pola makan mereka menjadi lebih teratur.

Berpuasa selama kurang lebih 13 jam membuat perut seseorang kosong dalam waktu yang lama. Energi yang didapat ketika sahur belum tentu bisa mencukupi aktivitas seseorang selama seharian penuh sehingga konsumsi menu makanan dan minuman perlu diperhatikan lebih ketika sahur. Saat berbuka puasa pun aktivitas makan tidak boleh dilakukan dengan membabi buta hanya karena perut tidak terisi selama belasan jam. Nah, di sini peranan air lemon cukup penting untuk membantu mencegah kembung dan meningkatkan metabolisme tubuh. Namun, benarkah air lemon bisa dikonsumsi saat berbuka puasa?

  • Bagikan