Pantai Lakologou Jadi Arena Kejurnas Dayung Pelajar Nasional

  • Bagikan
Ilustrasi (Foto: LINE Today)
Ilustrasi (Foto: LINE Today)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Kawasan pantai Kelurahan Lakologou, Kecamatan Kokalukuna, Kota Baubau, Sulawesi Tenggara dijadikan arena dayung kejuaraan nasional (Kejurnas) antar Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar (PPLP) dan Sekolah Keberbakatan Olahraga (SKO) se-Indonesia.

Pantai Kelurahan Lakologou terpilih, setelah Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Diskepora) Sultra mensurvei dan dianggap layak untuk kejuaraan berskala nasional.

“Hasil peninjauan tim, tempat tersebut terlindung dari ombak yang dikhawatirkan akan mengganggu jalannya lomba. Rencananya, titik start berada ujung Pulau Makasar, finish-nya disekitar Pantai Lakologou. Kemudian untuk peralatan akan ditempatkan di area Terminal Lakologou,” jelas Kadispora Sultra, Jaya Bhakti, Jumat (5/10/2018).

Penempatan lokasi Kejurnas antar PPLP dan SKO di Baubau ditetapkan oleh Gubernur Sultra, Ali Mazi setelah dilantik secara resmi. Rencananya, kegiatan tersebut akan menjadi rangkaian program seratus hari gubernur. Olehnya itu, pihaknya sudah melakukan persiapan agar kompetisi pelajar nasional itu terlaksana sukses.

“Kami sudah berkoordinasi dengan Pemerintah Kota Baubau untuk pelaksanaan kegiatan lomba ini. Alhamdulillah, mereka memberikan respon positif dalam menyelenggarakan Kejurnas ini,” tambah Jaya Bhakti.

Kejurnas antar Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar (PPLP) dan Sekolah Keberbakatan Olahraga (SKO) se-Indonesia akan berlangsung pada 13-18 Oktober 2018.

Laporan: Muh. Yusuf
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan