Pemanfaatan Media Sosial dalam Pilgub Sultra akan Diseminarkan

  • Bagikan
Ilustrasi. (Foto: Google)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – SultraKini Institute akan menyelenggarakan seminar Pilkada dengan tema wujudkan peran pemilih pemula yang cerdas melalui pemanfaatan media sosial sehat pada Pilkada serentak 2018 di Provinsi Sulawesi Tenggara pada Senin, 24 Juli 2017.

Seminar tersebut akan dilaksanakan di aula kantor SultraKini.Com, Jl. Kedondong No. 88-i Anduonohu, Kota Kendari dengan menghadirkan lima narasumber. 

Kelima narasumber adalah Direktur Direktorat Organisasi Kemasyarakatan Ditjen Politik dan Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri RI selaku keynote speaker, Kepala Kesbang Sultra dengan tema pentingnya Pilkada bagi generasi muda. 

Ketiga narasumber lainnya masing-masing Hidayatullah (Ketua KPU Sultra) dengan tema peran pemilih pemula dalam menyukseskan Pilgub Sultra 2018, Muh. Nato Alhaq (Akademisi) bertemakan pengaruh pemilih pemula pada kontestan politik di era media baru, serta M. Djufri Rachim (Praktisi Media Online) dengan judul makalah pemanfaatan berbagai situs media sosial dan peta pengguna online di Sultra dalam hubungan pilkada.

Seminar akan diikuti sebanyak 100 orang peserta yang terdiri dari para siswa SMA dan SMK calon pemilih, mahasiswa, organisasi masyarakat, LSM, pengelola media sosial, serta kalangan jurnalis media online.

SultraKini Institute adalah lembaga yang eksis menyelenggarakan berbagai kegiatan seperti pendidikan dan pelatihan, diskusi publik dan seminar dengan berbagai tema. Lembaga ini didirikan dua tahun terakhir oleh kalangan jurnalis dan akademisi di Kota Kendari.

Laporan: Sarmila

  • Bagikan