Pemda Konawe-Aisyiyah Kerja Sama Tanggulangi TBC

  • Bagikan
Wakil Bupati Konawe, Gusli Topan Sabara menyambut perwakilan dari Pimpinan Daerah Aisyiyah Konawe, Kamis (25/10/2018). (Foto: Mas Jaya/SULTRAKINI.COM)
Wakil Bupati Konawe, Gusli Topan Sabara menyambut perwakilan dari Pimpinan Daerah Aisyiyah Konawe, Kamis (25/10/2018). (Foto: Mas Jaya/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KONAWE – Wakil Bupati Konawe, Gusli Topan Sabara menyambut kedatangan perwakilan Pimpinan Daerah Aisyiyah Konawe, Kamis (25/10/2018). Kehadiran organisasi perempuan Muhammadiyah tersebut dalam rangka kerja sama penanggulangan penyakit Tuberkulosis atau TBC.

Program penanggulangan TBC oleh Aisyiyah di Konawe diharapkan bisa bersinergi dengan Pemda Konawe. “Ini sesuai dalam visi misi kami, tentang program kesehatan. Nanti boleh ‘dikawinkan’ dengan program di Dinas Kesehatan untuk masuk di RPJMD,” ujar Gusli.

Gusli mengaku, data Dinas Kesehatan Konawe menyebutkan pengidap TBC mencapai 3.381 orang. Ia berharap, data tersebut bisa dicocokan dengan temuan Aisyiyah.

Pimpinan Daerah Aisyiyah Konawe, Dra. Mufarakah, M.Pd menjabarkan, sejak 2010 hingga September 2018, pihaknya telah mendata 10.973 pasien diduga menderita TBC. Dari jumlah itu, 1.413 orang dinyatakan positif menderita penyakit mematikan itu.

“Alhamdulillah, sejak 2010 sudah ada 1.136 penderita yang kami tangani yang dinyatakan sembuh. Sementara 18 lainnya meninggal dunia,” jelas Mufarakah.

Laporan: Mas Jaya
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan