Pemda Konawe Serahkan Aset Konkep

  • Bagikan
Serah terima aset daerah dilakukan Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa kepada Sekretaris Daerah Konkep, Cecep Trisnayadi mewakili bupati Konkep. (Foto: Istimewa)
Serah terima aset daerah dilakukan Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa kepada Sekretaris Daerah Konkep, Cecep Trisnayadi mewakili bupati Konkep. (Foto: Istimewa)

SULTRAKINI.COM: KONAWE – Pemerintah Kabupaten Konawe Kepulauan menerima aset barang milik daerah senilai Rp 102,4 miliar. Serah terima dilakukan oleh Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa kepada Sekretaris Daerah Konkep, Cecep Trisnayadi di Gedung DPRD Konawe, Selasa (20/8/2019).

Sekretaris Daerah Konkep, Cecep Trisnayadi mengucapkan terima kasih kepada Pemda Konawe sebab persoalan aset tersebut diakuinya sudah lama dinantikan.

“Alhamdulillah hari ini terwujud, tanpa adanya penyerahan aset ini tentunya kita agak sulit mengetahui potret dari Konkep. Contohnya, kemarin ada pembebasan lahan terkait bangunan-bangunan pemerintah, kita tidak tahu persis apakah bangunan tersebut ada sertifikat atau bagaimana, nanti sekarang ini baru tahu, termaksud terkait pengelolaan aset itu sendiri,” ucapnya, Selasa (20/8/2019).

Sebenarnya penyerahan aset daerah tersebut, kata dia, seharusnya dilakukan 3 tahun setelah otonomi tetapi ada beberapa kendala sehingga terhambat.

“Harus diverifikasi lebih detail. Cukup banyak item seperti bangunan SD, SMP, puskesmas, jalan, jembatan, dan lainnya ada banyak sekali, totalnya 102,4 miliar, tapi setelah pengecekan veifikasi lapangan itu merucut kurang lebih 85 miliar,” tambahnya.

Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa, menerangkan keterhambatan tersebut disebabkan oleh kurangnya komunikasi.

“Sebuah kabupaten harus dilihat asetnya apa-apa saja karena aset adalah hak milik daerah. Hari ini kita serahkan, ada banyak sekali aset-aset yang diserahkan, termaksud sekolah-sekolah yang dulu kita yang bangun. Ini penyerahan aset terakhir. Sebenarnya sudah lama mau diselesaikan cuman terkendala kurangnya komunikasi,” ucap Kery.

Laporan: Ulul Azmi
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan