Pemda Konut Laksanakan Upacara Hari Korpri

  • Bagikan

SULTRAKINI.COM: KONUT – Pemerintah Kabupaten Konawe Utara menyelenggarakan upacara peringatan Hari Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) di Demplot Perkebunan Coklat di Desa Andumowu, Kecamatan Lasolo, Selasa (29/11/2016).

Dalam sambutannya, Ruksamin mengungkapkan pelaksanaan upacara Hari Korpri sengaja dilaksanakan di Demplot Program Revitalisasi Perkebunan Coklat untuk memberikan gambaran program pemerintah saat ini yang mengarah ke sektor pertanian.

“Saya ingin membawa pesan pada semua pegawai negeri sipil, bahwa program pemerintah saat ini, mengarah ke sektor pertanian,” Jelas Ruksamin.

Upacara yang mengusung tema ‘Melalui Peringatan Hari Korpri yang ke 45 Kita tingkatkan Netralitas dan Profesionalisme Pegawai Negeri Sipil menuju Konawe Utara yang sejahtera dan beradab’ ini dihadiri Dirjen Perkebunan kementrian Pertanian Bambang, Wakil Bupati Konut Rauf, Ketua DPRD Jefri Prananda, Plt Sekda Konut Martaya, Kepala SKPD, Muspida, dan PNS lingkup Pemda.

Usai upacara, Bupati Konut mendantangani beberapa MoU antara lain dengan Universitas, investor dan Bank yang akan mendanai penanaman pohon coklat. Setelah itu dilakukan penanaman pohon coklat perdana di Demplot perkebunan Konut oleh Dirjen Perkebunan Bambang.

Reporter: Arifin Lapotende.

  • Bagikan