Pemkot Baubau Salurkan Bantuan untuk Pemberdayaan Masyarakat

  • Bagikan
Wali Kota Baubau, AS Tamrin saat mengunjungi pos penjagaan di Kelurahan Tarafu. (Foto: Aisyah Welina/SULTRAKINI.COM)
Wali Kota Baubau, AS Tamrin saat mengunjungi pos penjagaan di Kelurahan Tarafu. (Foto: Aisyah Welina/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: BAUBAU – Wali Kota Baubau, AS Tamrin menyerahkan secara simbolis bantuan pembangunan pemberdayaan masyarakat di Kelurahan Tarafu, Kecamatan Batupoara. Bantuan kepada kelompok usaha ini diberikan kepada 43 kelurahan di wilayah Baubau.

“Untuk kelurahan tarafu diberikan berupa alat kecantikan untuk kelompok tata rias, peralatan pembuatan kue, peralatan alat bengkel, mesin jahit, perlangkapan tukang kayu dan tukang batu,” jelas Camat Batupoaro, Samsuddin, Kamis (25/7/2019).

Wali Kota Baubau, AS Tamrin berharap bantuan yang didapatkan dirawat dengan baik sehingga dapat digunakan dalam waktu yang lama.

“Bantuan harus tepat sasaran dan tepat manfaat. Pesan saya agar barang yang diberikan itu dirawat supaya dia awet. mesin jahit misalnya, diminyaki setelah dipakai dan juga barang-barang yang mudah pecah dirawat dengan baik,” ucapnya.

Pekot juga memberikan bantuan satu unit televisi untuk di pos penjagaan Kelurahan Tarafu.

Laporan: Aisyah Welina
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan