Pemkot Kendari Optimis Kembali Raih Adipura ke XI di Tahun Depan

  • Bagikan
Suasana rapat OPD Kendari terkait persiapan jelang penilaian Adipura. (Foto: Istimewa)
Suasana rapat OPD Kendari terkait persiapan jelang penilaian Adipura. (Foto: Istimewa)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Pemerintah Kota Kendari menargetkan untuk kembali meraih penghargaan Adipura kesebelas kalinya di tahun 2020 oleh Kementerian Lingkungan Hidup Republik Indonesia.

Di awal tahun 2019 lalu, Pemerintah Kota Kendari sukses membawa pulang Adipura Kencana kesepuluh kategori Kota Sedang dan pengelolaan taman kota terbaik dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan yang diberikan oleh Wakil Presiden Indonesia Jusuf Kalla pada 14 Januari 2019.

Untuk itu, diawal tahun 2020 mendatang, Pemkot Kendari tetap optimis bisa kembali meraih penghargaan tersebut. Olehnya itu, Pemerintah Kota Kendari melalui jajaran organisasi perangkat daerah (OPD) diminta melalui rapat di ruang rapat Sekda Kota Kendari, Senin (14/10/2019), untuk mengupayakan agar dalam penilaian pengelolaan dan penataan kawasan bersih bisa maksimal. Utamanya kebersihan, keindahan, ketertiban lingkungan di Kota Kendari termasuk keberhasilan bahu jalan.

Sekertaris Daerah (Sekot) Kota Kendari, Nahwa Umar, mengatakan semua lokasi yang akan menjadi titik-titik penilaian harus bersih sebelum waktu penilaian. Maka dari itu semua OPD yang sudah diamanahi agar bertanggung jawab terhadap lokasi yang ditunjukkan agar ditata dan dikelolah dengan maskimal.

“Kita sudah sepuluh kali dapat adipura, jadi semua titik pantau harus dibenahi, jangan lebih buruk dari sebelumnya,” ucap Nahwa dihadapan para kepala OPD Kota Kendari, Senin (14/10/2019).

Kata dia, pembersihan dilakukan bukan hanya sekedar menjemput Adipura karena sudah menjadi kewajiban pemerintah kota untuk menjaganya. Termasuk kebersihan di tempat objek wisata yang sudah terkenal, apalagi dalam waktu dekat ini banyak tamu dari luar daerah dan luar negeri, karena lokasi itu akan menjadi titik kunjung para tamu yang akan hadir di HPS nanti.

“Nanti para duta besar yang tinggal di Kendari akan berkeliling, jadi kita siapkan lokasi wisata kita, seperti TPA kalau bisa diaktifkan lagi flying foxnya, mangrove juga,” harapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kota Kendari, Paminudin mengatakan, pembersihan dimulai pekan ini.

“Kita harus mulai bekerja pekan ini, karena ini sudah masuk minggu kedua. Kita tunggu saja dari tim penilaian,” katanya. (Adv)

 

Laporan: Hasrul Tamrin

Editor: Habiruddin Daeng

  • Bagikan