Perlu Diwaspadai, Ini Zona Rawan Kecelakaan di Konawe

  • Bagikan
Kasat Lantas Polres Konawe, Iptu Arifin (foto: Mas Jaya / SULTRAKINI.COM)
Kasat Lantas Polres Konawe, Iptu Arifin (foto: Mas Jaya / SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KONAWE – Jumlah kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) di Konawe dalam 6 bulan terakhir mencapai 116 kasus. Dari sekian tempat terjadinya Lakalantas, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Konawe telah memetakan titik yang menjadi daerah rawan.

Kapolres Konawe, AKBP Muh. Nur Akbar, SIK., SH., MH., melalui Kasat Lantas Iptu Arifin menuturkan, ada empat titik rawan Lakalantas yang telah dipetakan. Titik-titik itu antara lain, Kelurahan Tuoy, Kecamatan Unaaha, Kelurahan Lalosabila, Kecamatan Wawotobi, Kelurahan Wawotobi, Kecamatan Wawotobi dan Kelurahan Pondidaha, Kecamatan Pondidaha.

“Black Spot itu kami identifikasi berdasarkan banyaknya angka kecelakaan selama enam bulan terakhir,” jelasnya.

Arifin memberi contoh titik rawan di Kelurahan Lalosabila, yakni di depan SPBU. Di sana terdapat sebuah penggalan jalan di media jalan tak jauh dari SPBU. Penggalan jalan itu menyebabkan banyak pengendara melawan arus ketika dari SPBU menuju seberang jalan.

“Ada juga penyebab lainnya yang disebabkan tingginya pohon yang ada di median jalan. Kondisi itu menyebabkan banyak pengendara yang tidak melihat kendaraan di seberang jalan ketika hendak menyeberang,” pungkasnya.

Untuk diketahui, selama 6 bulan terakhir terdapat 38 korban meninggal dunia yang disebabkan oleh Lakalantas di Konawe.

Laporan: Mas Jaya
Editor: Habiruddin Daeng

  • Bagikan