Peserta UN Tingkat SMP di Konsel Sebanyak 4.875 Peserta

  • Bagikan
Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Konsel, Busnawir. (Foto: Adryan Lusa/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KONAWE SELATAN – Ujian Nasional tingkat SMP sederajat di Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) diikuti 79 sekolah dan 23 Sekolah Satu Atap termasuk satu sekolah peserta Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK).

Menurut Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Konsel, Busnawir, terdapat 4.875 peserta dari total sekolah pelaksana UN tersebut. Sedangkan peserta UNBK berasal dari SMPN 2 Konawe Selatan dengan 173 peserta di Kelurahan Punggaluku, Kecamatan Laeya.

“Untuk sampai hari ini belum ada laporan mengenai kendala di lapangan baik UNBK maupun ujian nasional pakai kertas,” ucapnya, Selasa (2/5/2017).

Dalam pelaksanaan UNBK sebagai perdana di daerah ini, pihaknya telah menyediakan tiga server, dua server aktif dan satu server cadangan dengan jumlah komputer 73 unit. Serta sudah menyurat kepada PLN untuk tidak memadamkan listrik selama proses UN berlangsung.

Jadi saya berharap pada pelaksanaan ujian ini, agar berjalan sesuai yang kita harapkan sehingga siswa yang melaksanakannya nyaman dan tenang dalam mengikuti ujian nasional ini,” ujar Busnawir.

Laporan: Adryan Lusa

  • Bagikan