Polisi Gerebek Ketua DPRD Busel Saat Nyabu di Hotel

  • Bagikan
Ketua DPRD Buton Selatan, La Usman (tengah), saat ditangkap polisi. (Foto: Dok PMJ News).
Ketua DPRD Buton Selatan, La Usman (tengah), saat ditangkap polisi. (Foto: Dok PMJ News).

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Belum hilang ingatan soal operasi tangkap tangan (OTT), terhadap mantan Bupati Buton Selatan (Busel), oleh KPK. Publik kembali dihebohkan dengan penangkapan ketua DPRD Busel, La Usman dalam kasus narkoba.

Informasi yang dihimpun SultraKini.Com, La Usman ditangkap oleh Subdit I Ditres Narkoba Polda Metro Jaya di Hotel Red Planet Jakarta, kamar 217 pada Jumat (23/11/2018) sekira pukul 23.00 Wita.

Kabid Humas Polda Sultra, AKBP Harry Golden Hardt, mengatakan selain mengamamkan pelaku, polisi juga menyita beberapa barang bukti (BB) yang ditemukan di dalam kamar hotel tempatnya menginap.

“BB yang ditemukan seperti diantaranya dua Cangklong bekas pakai, tiga buah korek api gas dan satu buah handphone,” ujar Harry, Senin (26/11/2018).

Kasus tersebut semakin diperkuat setelah La Usman menjalani tes urin dan hasilnya positif megandung zat narkotika jenis sabu.

“Dihadapan polisi, La Usman juga mengakui telah menggunakan sabu pada sehari sebelumnya. Barang haram tersebut diperoleh dari seorang supir yang biasa menemaninya selama berada di Jakarta. Pelaku mengaku sudah dua kali mendapatkan sabu tersebut dari supirnya itu,” terangnya.

Guna proses penyidikan lebih lanjut, saat ini pelaku yang juga kader partai PAN itu telah diamankan di Polda Metro jaya.

Laporan: Wayan Sukanta
Editor: Habiruddin Daeng

  • Bagikan