Raih 331 Suara, Zulkifli Hasan Ketua PAN Dua Periode

  • Bagikan
Zulkifli Hasan memberikan sambutan kemenangannya. (Foto: La Niati/SULTRAKINI.COM).

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Zulkifli Hasan berhasil memenangkan pertarungan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) untuk periode 2020-2025 dalam kongres ke V yang digelar di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Selasa (11/2/2020).

Zulkifli Hasan berhasil mengalahkan kedua pesaingnya, yaitu Wakil Ketua Komisi III DPR RI Mulfachri Harahap, dan Wakil Ketua Dewan Kehormatan PAN Drajad Wibowo.

Sementara Wakil Ketua Umum PAN, Asman Abnur, memilih mundur duluan dari kontestasi sebelum bertarung. Padahal ia sudah mendaftar di DPP beberapa waktu yang lalu.

Jumlah hak suara dalam kongres ke V PAN sebanyak 590 suara, namun berdasarkan keputusan kongres bahwa 22 DPD PAN tidak diikutkan dalam pemilihan, karena ada sengketa kepengurusan. Sehingga pemilik hak suara dalam kongres tersisa 568.

Sementara yang menyalurkan hak suaranya dalam kongres PAN, yaitu sebanyak 565 voter yang mencoblos, terdiri dari 34 orang Ketua DPW PAN beserta 34 sekretaris, 514 Ketua DPD PAN dan unsur ketua umum (ketum), sekretaris jenderal (sekjen) dan bendahara umum serta sejumlah organisasi sayap partai.

Dari hasil suara yang terhitung oleh panitia, masing-masing Caketum berhasil mengumpulkan suara, yakni Drajat Wibowo sebanyak 6 suara, Mulfachri Harahap sebanyak 225 dan Zulkifili Hasan (Zulhas) sebanyak 331 suara. Sementara suara batal sebanyak tiga suara.

Dengan demikian, kongres PAN ke V yang di gelar di Kendari berhasil dimenangkan oleh Zulkifli Hasan.

Laporan: La Niati
Editor: Habiruddin Daeng

  • Bagikan