Rapat Pembahasan Revisi RTRW Konsel Ricuh

  • Bagikan
Potongan video Rapat anggota DPRD Konsel terkait pembahasan revisi RTRW yang ricuh. (Foto: Ist)

SULTRAKINI.COM: Beredar sebuah video rapat pembahasan revisi Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara yang akan ditetapkan menjadi peraturan daerah di DPRD Konsel ricuh, Senin (5/10/2020).

Video berdurasi 26 detik itu mempertontonkan rapat yang dipimpin oleh Ketua DPRD Konsel, Irham Kalenggo dan dihadiri anggota Badan Pembuat Peraturan Daerah (Bapemperda).

Awalnya, Irham Kalenggo membuka rapat. Tiba-tiba anggota DPRD dari Fraksi PDIP, Herman Pambahako menyampaikan instruksi dengan nada keras sambil berdiri dari bangkunya.

Irham Kalenggo yang memimpin rapat juga sempat beranjak dari bangkunya dan menunjuk Herman Pambahako untuk memberikan instruksi secara komprehensif. Namun Herman Pambahoko tidak menerima dan sontak membuang kertas dan gelas yang ada di depan mejanya. Ketegangan yang terjadi itu membuat sejumlah anggota DPRD lainnya serta staf menenangkan keduanya hingga sidang akhirnya ditunda.

Dikonfirmasi Anggota DPRD Konsel, Nadira, dirinya mengambil mikrofon dan menyampaikan untuk tenang dan menyerukan kepada yang tidak berkepentingan agar meninggalkan ruangan rapat.

“Awalnya berlangsung aman dan terkendali, setelah itu ketegangan terjadi karena adanya perbedaan pendapat terkait RTRW yang akan ditetapkan menjadi perda dan yang menolak,” jelasnya dihubungi melalui telepon, Senin (5/10/2020).

Usai keributan tersebut Ketua DPRD Konsel menunda sidang.

“Saat ini baru dibuka kembali pembahasan revisi RTRW,” ucapnya. (B)

(Baca juga: Penetapan RTRW Konsel Terancam Diambil Alih Menteri ATR/BPN)

Laporan: La Niati
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan