Rektor UHO Kukuhkan Pengurus BEM dan MPM

  • Bagikan
Rektor UHO, Muh. Zamrun, saat melantik pengurus lembaga kemahasiswaan (Foto: Muh Yusuf/SULTRAKINI.COM).
Rektor UHO, Muh. Zamrun, saat melantik pengurus lembaga kemahasiswaan (Foto: Muh Yusuf/SULTRAKINI.COM).

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Rektor Universitas Halu Oleo, Muh. Zamrun, mengukuhkan pengurus lembaga kemahasiswaan tingkat Universitas di gedung Rektorat UHO. Mulai dari Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Maco dan wakilnya, Agustina Wulandari serta pengurus Majelis Permusyawaratan Mahasiswa (MPM) yang berjumlah 47 orang untuk periode 2019-2020.

Rektor UHO, Muh. Zamrun, menyampaikan agar Ketua BEM terpilih segera menyusun kepengurusan dan merencanakan program kerja selama setahun kedepan. Sementara pengurus MPM diminta untuk segera memilih ketua yang dianggap pantas menakhodai lembaga tersebut.

“Kami berharap agar dalam waktu dekat BEM menuntaskan pembentukan pengurus dan rencana program kerjanya. Sementara MPM segera melakukan pemilihan ketua. Kami berharap semua ini bisa dituntaskan dalam bulan Januari ini,” ungkapnya, Kamis (10/1/2019).

Dia berharap, amanah sebagai pengurus BEM dan MPM UHO dapat digunakan untuk menjadi nilai tambah saat mereka menyandang gelar sarjana nanti. Artinya, mereka tidak hanya cerdas secara akademik, namun didukung dengan pengalaman berorganisasi yang baik.

“Dengan demikian, para pengurus lembaga kemahasiswaan ini bisa dikatakan sebagai sarjana yang mumpuni kedepannya. Sebab itu, kami berharap mereka bisa menjalankan roda organisasi ini sesuai dengan peraturan dan ketentuan yang berlaku,” harapnya.

Mantan Dekan FMIPA UHO tersebut, mengingatkan bahwa menjadi pengurus lembaga kemahasiswaan bukan tujuan utama. Tapi dijadikan sebagai wadah bagi mereka untuk belajar menjadi pengelola organisasi yang baik.

“Kami berharap semua pengurus baik BEM maupun MPM UHO mampu berorganisasi dengan bagus. Dengan demikian, mereka bisa mendorong citra almamater kearah yang lebih baik lagi,” tutupnya.

Laporan: Muh Yusuf
Editor: Habiruddin Daeng

  • Bagikan