Rektor Unusra Lantik 26 Pejabat Struktural dan Nonstruktural

  • Bagikan
Foto bersama para pejabat struktural dan nonstruktural Universitas Nahdlatul Ulama Sulawesi Tenggara usai pelantikan, Sabtu (27/2/2016) malam di Kendari. (ist)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Rektor Universitas Nahdlatul Ulama Sulawesi Tenggara (Unusra) Prof. Dr. H. Nasruddin Suyuti, M.Si, Sabtu malam (27/2/2016), melantik 26 pejabat struktural dan nonstruktural di lingkungan kampus yang mengantongi izin Mendikbud Nomor 567/E/O/2014 tersebut.

Pejabat nonstruktural yang dilantik terdiri tiga wakil rektor, yakni Dr. Mustafa P, M.Ag sebagai WR Bidang Akademik, Ahmad Hamid, SE, M.Si sebagai WR Bidang Umum, Kepegawaian dan Keuangan, dan Edy Basri, S.Pd., M.Pd sebagai WR Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama. Sedangkan keenam dekan yang dilantik adalah Dr. Yusuf SE, M.M sebagai Dekan Fakultas Ekonomi, Muh Djufri Rachim, SP.,M.Si sebagai Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Masran Amiruddin, SH., M.H sebagai Dekan Fakultas Hukum, Bachri, S.Pd, M.Pd sebagai Dekan Fakultas Keguruan dan Pendidikan, Arsyad, ST.,M.T sebagai Dekan Fakultas Teknik, serta Musram Abadi, S.P., M.Si sebagai Dekan Fakultas Pertanian.

Ketua program studi yang dilantik terdiri, La Ode Muh Tajidun, ST., M.T sebagai Ketua Prodi Teknik Informatika, Fitri Rahmawati, ST., M.T sebagai Ketua Prodi Teknik Arsitek, Muriadin, ST., M.T sebagai Ketua Prodi Teknik Sipil, Hartati Nur, SP., M.Si sebagai Ketua Prodi Sosial Ekonomi Pertanian, Emand Syapriawan Tolanamy, S.Pi, M.Si sebagai Ketua Prodi Budidaya Perairan, Agusrinal, S.Si, M.Si sebagai Ketua Prodi Biologi, Prima Santi, SE, M.Si, Ak.Ca sebagai Ketua Prodi Akuntansi, Paramita Purwita Sari, S.Ip., M.Si sebagai Ketua Prodi Ilmu Komunikasi, Halifatullah, SH, MH sebagai Ketua Prodi Ilmu Hukum, serta Kamil, S.Pd, M.Pd sebagai Ketua Prodi Penjakses-Rek.

Unusra telah melakukan proses perkuliahan sejak 2015 lalu. Kampus yang sementara “bermarkas” di Jalan Mayjen Katamso No.2 Lepolepo, arah Konda, Kendari, memiliki 10 program studi, yakni Ilmu Komunikasi, Teknik Informatika, Teknik Arsitektur, Teknik Sipil, Sosial Ekonomi Pertanian, Budidaya Perairan, Biologi, Akuntansi, Ilmu Hukum, dan Penjakses-Rek.Prof Nasruddin mengakui betapa berat tantangan dalam melaksanakan amanah sebagai pejabat di kampus yang baru berdiri, namun dengan kesungguhan dan kerja keras yang serius dari semua pihak, utamanya para pejabat yang telah dilantik akan dapat mengantarkan kampus tersebut sejajar dengan perguruan tinggi lain di daerah ini.

Unusra merupkan perguruan tinggi yang dipayungi organisasi keagamaan besar di Indonesia, yaitu Nahdlatul Ulama. Dengan demikian maka terbuka peluang bagi Unusra untuk menjadi kampus yang lebih besar seiring kebesaran NU itu sendiri. NU Sendiri telah memiliki universitas di berbagai provinsi di Indonesia.

Sebelumnya telah dilantik Prof Nasruddin sebagai Rektor Unusra oleh Pengurus Besar NU di Jakarta pada Januari 2016. Sebagai tindak lanjut dari itu, maka Rektor selanjutnya mengangkat pejabat struktural dan nonstruktural.

Selain pelantikan, Rektor juga menyerahkan sertifikat 20 peserta yang telah lulus mengikuti pendidikan khusus advokat yang diselenggarakan Fakultas Hukum Unusra bekerjasama dengan organisasi profesi Peradi.Hadir dalam acara itu sejumlah pengurus Badan Pengelola dan Pengembangan Kampus serta dewan penyantun. (C)

  • Bagikan