SDN 1 Baruga, Target 128 Peserta Didik Baru

  • Bagikan
Hasimin, ketua Panitia Penerimaan Peserta Didik Baru SDN 1 Baruga.Foto: Afdal/SULTRAKINI.COM

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Baruga, membuka proses penerimaan siswa baru, tahun ajaran 2016 – 2017. Pendaftaran ini direncanakan dibuka selama 2 hari, yakni tanggal, 15 hingga 16 Juni 2016.

 

Dijelaskan Ketua Panitia Penerimaan Siswa Baru, Hasmin, kali ini SDN 1 Baruga membuat jalur pendaftaran baru dengan mempublikasikan persyaratan lewat pamlet atau baliho sehinga para calon peserta didik baru tinggal memenuhi persyaratan yang telah ditentukan dan setelah terpenuhi, panitia akan memberikan formulir pendaftaran tersebut.

 

\”Adapun persyaratan yang harus dipenuhi bagi calon peserta didik berupa, foto kopy akta kelahiran, KTP, Ijasah TK jika ada, dan minimal berusia 6 tahun ke atas,\” teranganya.

 

Selain itu, ia juga membentuk dua kelompok dalam penerimaan peserta didik baru yaitu kelompok Zona A, yakni para calon peserta didik baru yang berdekatan dengan lingkup Sekolah, di Area kelurahan Lepo- Lepo sampai Bahteramas, sementara untuk zona B yaitu, calon peserta didik yang luar dari area kota kendari yang telah memenuhi persyaratan.

 

\”Sejauh ini target kursi yang telah di persiapkan bagi calon peserta didik berjumlah 128 kursi yang akan di terima dan jika itu melebihi pihaknya akan meminta petunjuk dari Dikbud Kendari karenanya kuota tersebut itu yang memberikannya dari Dikbud Kendari,\” ucap Hasimin.

 

Ia juga menjelaskan kali ini penerimaan peserta didik tidak berpatokan kepada nilai calon siswa didik Baru. \”Sejauh ini formulir pendaftaran telah tersebar semua, sehinga bagi orang tua siswa yang akan baru mendaftarkan diri itu kami arahkan medaftar di sekolah lain saja,\” tutupnya

  • Bagikan