Sempat Hilang 4 Jam Diseret Ombak, Dua Bocah Asal Konut Ditemukan Selamat

  • Bagikan
Salah satu korban selamat saat diidentifikasi oleh tim SAR, Rabu (15/8/2018). (Foto: SAR Kendari/SULTRAKINI.COM)
Salah satu korban selamat saat diidentifikasi oleh tim SAR, Rabu (15/8/2018). (Foto: SAR Kendari/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Dua korban hilang akibat terseret ombak di Dermaga Pulau Labengki, Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra), akhirnya ditemukan selamat, Rabu (15/8/2018) sekira pukul 09.45 Wita.

Kedua korban ditemukan dengan kondisi terapung di Perairan Donggala, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng).

“Pencarian dilakukan selama empat jam hingga akhirnya ditemukan. Korban ditemukan dua mil dari titik lokasi pertama kali korban dilaporkan hilang. Saat ditemukan, kedua korban terapung di atas perahu,” jelas Kepala Kantor SAR Kendari, Djunaedi, Rabu (15/8/2018).

Djunaedi menambahkan, setelah korban ditemukan lalu dievakuasi ke darat untuk selanjutnya diserahkan kepada pihak keluarga.

“Proses evakuasi ini berkat kerja sama pihak terkait yang ikut membantu dalam proses pencarian tersebut. Operasi pencarian dinyatakan ditutup secara resmi dan tim rescue telah kembali dari lokasi,” terangnya.

Diberitakan sebelumnya, dua anak berumur 13 tahun bernama Arif dan Agus, dilaporkan hilang terseret ombak. Peristiwa itu berawal ketika kedua korban tengah tidur di atas kperahu yang sedang sandar di Dermaga Pulau Labengki, Konut.

Saat keduanya sedang tertidur pulas, tiba-tiba ombak besar menghantam perahu tersebut sehingga terseret ombak.

Laporan: Wayan Sulanta
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan