Siswa di Kepulauan Buton Diajak Masuk Duta Samudera Indonesia

  • Bagikan
Perwakilan Pusat Informasi Duta Samudera Indonesia saat berkunjung di SMA di Kota Baubau. (Foto: Ist)

SULTRAKINI.COM: BAUBAU – Kota Baubau, Sulawesi Tenggara pertama kalinya dikunjungi Duta Samudera Indonesia (DSI). Mereka menawarkan 100 kuota dengan potongan harga khusus untuk pendaftar asal Baubau dan siswa se-Kepulauan Buton.

Duta Samudera Indonesia merupakan sekolah perhotelan khusus kapal pesiar, hotel, dan restoran mewah, saat ini berkembang menjadi penyedia kelas bahasa Jerman bagi siswa yang hendak berkarier dan belajar di Jerman. DSI satu-satunya di Indonesia yang berlokasi di Makassar, Sulawesi Selatan.

Arfin Oihu, sebagai salah satu pusat informasi DSI yang ada di Kota Baubau mengatakan, pihaknya mengunjungi beberapa sekolah untuk menawarkan lembaga kursus DSI.

Amsulistiani yang akrab dipanggil Ami merupakan Alumni DSI yang saat ini bekerja di kapal pesiar AIDA Cruises (Kapal Pesiar asal Jerman) untuk kedua kalinya. Ami kemudian melakukan negosiasi dengan Owner DSI agar pendaftar/calon siswa DSI yang berasal dari Kota Baubau mendapatkan kemudahan-kemudahan dalam pendaftarannya melalui pusat informasi Kota Baubau.

“Alumni DSI yang juga berasal dari Kota Baubau ini merasa terpanggil untuk mengajak adik-adik sedaerahnya untuk mengikuti lembaga kursus yang saya coba tawarkan ini. Calon siswa asal kota Baubau bahkan akan diberikan potongan harga 500 ribu,” kata Arfin, Minggu (2/2/2020).

Arfin Oihu bersama tim sudah mensosialisasikan hal tersebut di beberapa sekolah yang tersebar di Kota Baubau, misalnya SMAN 2 Baubau, SMAN 1 Baubau, MAN, dan SMK 1. Serta ke sejumlah wilayah lainnya di Kabupaten Buton.

“Kami akan jadwalkan untuk menyebar informasi ini di Kepulauan Buton, seperti Busel (Buton Selatan), Buteng (Buton Tengah), dan di Pasarwajo Buton,” tambahnya.

Menurutnya, dari pada adik-adik di Kepulauan Buton menjadi TKI usai lulus SMA lebih baik memilik ikut DSI yang kata dia dijamin 100 persen kerja setelah sembilan bulna mengikuti masa study.

Nantinya, calon siswa yang mengikuti DSI akan difasilitasi pusat informasi berupa transportasi dari Kota Baubau ke Makassar dan akan diasramakan selama mengikuti kelas di DSI.

Laporan: Aisyah Welina
Editor: Sarini

  • Bagikan