SMKN 4 Kendari Gandeng SultraKini.com Bentuk Pers Sekolah

  • Bagikan
Siswa SMK 4 Kendari yang sementara memgikuti pelatihan meramu informasi menjadi sebuah berita, Sabtu (15/9/2018). (Foto: M Yusuf/SULTRAKINI.COM).
Siswa SMK 4 Kendari yang sementara memgikuti pelatihan meramu informasi menjadi sebuah berita, Sabtu (15/9/2018). (Foto: M Yusuf/SULTRAKINI.COM).

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Untuk mengaktifkan website sekolah yang sebelumnya belum dikelola secara efektif, SMKN 4 Kendari segera membentuk pers sekolah.

Olehnya itu, Sabtu 15 September 2018 lalu di gedung ICT Center Kendari, sekolah itu mengadakan pelatihan untuk meramu berita kepada delapan siswa yang memjadi peserta. Dalam kegiatan itu, SultraKini.com dihadirkan oleh sekolah tersebut untuk membina para calon jurnalis SMK 4 Kendari.

Pengelola website SMK 4 Kendari, Halfis, menuturkan ide untuk membentuk pers sekolah tersebut lahir karena selama ini website yang dikelola para guru itu tidak berjalan efektif. Olehnya itu, dia berinisiatif untuk melibatkan siswa sebagainya penyedia informasi berbagai kegiatan sekolah dalam bentuk pers sekolah.

“Sebelum, melakukan pelatihan saya berkoordinasi dengan kepala sekolah untuk membentuk pers di SMK 4 Kendari dan melibatkan siswa sebagai jurnalis. Hasilnya, kepala sekolah menyambut baik, gagasan untuk mendirikan organisasi pers di lingkungan sekolah,” ungkapnya.

Dia mengungkapkan, sebenarnya siswa yang berminat untuk mengikuti pelatihan untuk meramu sebuah informasi menjadi berita. Hanya saja, siswa yang hadir untuk mengikuti kegiatan pelatihan tersebut hanya berjumlah delapan orang. Kendati demikian hal tersebut tidak mengundurkan niat untuk membentuk pers sekolah tersebut.

“Untuk membimbing siswa dalam mengemas berita, kami menghadirkan salah seorang jurnalis SultraSini.com. Perlu diketahui, kalau organisasi pers sudah kami bentuk secara resmi, mungkin ini merupakan organisasi pertama untuk sekolah-sekolah yang ada di Sultra. Meski, alasan untuk utama lahirnya organisasi pers sekolah ini adalah menghidupkan website sekolah kita,” tutupnya.

Laporan: M Yusuf
Editor: Habiruddin Daeng

  • Bagikan