Stikes Karya Kesehatan Kendari Seleksi Maba Gelombang II

  • Bagikan
Pembantu Ketua I Stikes Karya Kesehatan Kendari, Tahiruddin. (Foto: Muh Yusuf/SULTRAKINI.COM)
Pembantu Ketua I Stikes Karya Kesehatan Kendari, Tahiruddin. (Foto: Muh Yusuf/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Sekolah Tinggi Kesehatan (Stikes) Karya Kesehatan Kendari mulai membuka pendaftaran mahasiswa baru gelombang II pada Mei-Juni 2019. Seleksi tersebut akan menerima mahasiswa baru dari Jurusan S1 Sarjana Keperawatan, dan Jurusan S1 Gizi.

Pembantu Ketua I Stikes Karya Kesehatan Kendari, Tahiruddin, menuturkan pihaknya sementara melakukan pendaftaran mahasiswa baru gelombang II. Hanya saja, belum disebutkan secara jumlah peminat yang melanjutkan studi di kampus kesehatan tersebut.

“Rencananya tes seleksi gelombang II kita laksanakan di bulan Juli 2019. Selain itu, kami membuka pendaftaran gelombang III mulai Juli-Agustus 2019,” jelasnya, Rabu (8/5/2019).

Kuota mahasiswa baru 2019 nantinya diterima Stikes sebanyak 150 orang, terdiri dari 100 Jurusan S1 Keperawatan dan 60 orang S1 Gizi. Dalam setiap gelombang, calon mahasiswa akan melewati tes tertulis, tes kesehatan, dan tes wawancara.

“Proses seleksi akan kita lakukan secara ketat untuk memastikan mereka yang lolos adalah yang terbaik,” ucapnya.

Perlu diketahui, Stikes Karya Kesehatan Kendari sudah melaksanakan tes gelombang I pada 29 April lalu. Hasilnya, 16 orang dari semua jurusan berhak mengikuti seleksi. (Adv)

Laporan: Muh Yusuf
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan