Sulkarnain Tunjuk Pelaksana Tugas OPD Lingkup Pemkot Kendari

  • Bagikan
Penyerahan Surat Keputusan pengangkatan pelaksana tugas kepala OPD lingkup Pemerintah Kota Kendari. (Foto: Humas Pemkot Kendari)
Penyerahan Surat Keputusan pengangkatan pelaksana tugas kepala OPD lingkup Pemerintah Kota Kendari. (Foto: Humas Pemkot Kendari)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Pelaksana Tugas Wali Kota Kendari, Sulkarnain merombak struktural organisasi perangkat daerah yang ditandai dengan penyerahan surat keputusan pelaksana tugas kepada sejumah OPD di kantor Wali Kota Kendari pada Jumat, 31 Agustus 2018.

“Apel sore ini bagian dari penilaian dan evaluasi kita bagaimana kita melaksanakan tugas, saya melihat ini masih sangat kurang. Saya berharap kepada pimpinan OPD untuk memberikan perhatian bagi ASN yang ada di lingkungan kerjanya untuk meningkatkan kedisiplinan dan kesungguhan karena ini kesempatan kita untuk memberikan pengabdian terbaik kita,” ucap Sulkarnain.

Dirinya juga sangat mengapresiasi beberapa ASN Pemkot Kendari yang mengajukan diri menduduki posisi lain dalam pelayanan masyarakat, seperti mengakhiri masa tugasnya dan menjadi bakal calon legislatif. Misalnya, Kepala BKPSDM dan Camat Baruga.

“Atas nama Pemerintah Kota Kendari, kami menyampaikan terimakasih sebesar-besarnya kepada beliau yang telah memberikan pengabdiannya kepada pemerintah dan masyarakat Kota Kendari dan camat baruga yang mengajukan pengunduran diri,” ujar Sulkarnain.

Foto bersama usai perombakan jabatan lingkup Pemkot Kendari. (Foto: Humas Pemkot Kendari)
Foto bersama usai perombakan jabatan lingkup Pemkot Kendari. (Foto: Humas Pemkot Kendari)

Berikut sejumlah perombakan jabatan di Lingkup Pemkot Kendari.

1. Nahwa Umar, Kepala Badan Pengelola Pajak Dan Retribusi Daerah Kota Kendari menjabat Plt Inspektorat Kota Kendari;

2. Syam Alam, Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil, dan Menengah Kota Kendari menduduki posisi Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Kendari yang sebelumnya dijabat Zainal Arifin;

3. Paminuddin, Kepala Bagian Administrasi Kerja Sama Daerah Sekretariat Daerah Kota Kendari menduduki posisi sebagai Plt. Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Kota Kendari;

4. Asman Saaby, Kepala Bidang Bina Sosial Kemasyarakatan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Kendari menduduki posisi Plt camat Baruga.

Laporan: Hasrul Tamrin
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan