Tim P2WKSS Lakukan Penilaian di Koltim

  • Bagikan
Tim penilai Lomba Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat Sejahtera (P2WKSS) Provinsi Sulawesi Tenggara di Kolaka Timur. Foto: Hasrianti / SULTRAKINI.COM

SULTRAKINI.COM: KOLTIM – Tim penilai Lomba Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat Sejahtera (P2WKSS) Provinsi Sulawesi Tenggara melakukan penilaian di Desa Lalolera Kecamatan Lambandia Kabupaten Kolaka Timur (Koltim), Kamis (7/10/2016).

Dalam sambutannya membuka kegiatan penilaian, Wakil Bupati Kolaka Timur, Andi Merya Nur mengatakan, lomba ini hanyalah sarana dalam peningkatan dan pengembangan pembangunan, yang terpenting bagaimana memberikan motivasi dan pemahaman kepada masyarakat khusunya perempuan untuk memacu diri dalam pembangunan di berbagai sektor.

“Dengan tidak meninggalkan budaya gotong royong dan swadaya masyarakat sehingga secara bertahap dan pasti keluarga sehat sejahtera dapat dirasakan oleh masyarakat melalui rumah-rumah binaan yang sebelumnya kurang layak huni menjadi rumah layak huni,” jelasnya.

Dijelaskannya, program terpadu P2WKSS merupakan salah satu upaya pemerintah daerah bersama masyarakat menanggulangi kemiskinan melalui peningkatan peran perempuan dalam pembangunan. Selain P2WKSS juga untuk mengembangkan sumber daya manusia serta sumber daya alam dan lingkungan.

Diharapkannya lomba ini dapat menjadi momentum tepat untuk memacu, mendorong dan menggerakkan partisipasi masyarakat. Serta sebagai upaya mengevaluasi pelaksanaan pemberdayaan masyarakat. utamanya peran perempuan dalam pengentasan kemiskinan dan peningkatan kesejahteraan keluarga.

“Dalam program terpadu P2WKSS ini kita harus bisa merubah sikap mental dan cara pandang kita kepada posisi perempuan sebagai obyek sekaligus sebagai subyek pembangunan,” ungkapnya.

Lebih lanjut dirinya mengungkapkan harapan agar setelah lomba P2WKSS ini kegiatan peningkatan pemberdayaan perempuan dalam menciptakan keluarga sehat sejahtera akan terus berlanjut.

“Sehingga secara sadar kegiatan ini menjadi rutinitas dan membudaya di setiap keluarga yang ada di Kabupaten Kolaka Timur,” tutupnya.

Penilaian lomba P2WKSS  juga dihadiri  pimpinan DPRD Koltim, pimpinan SKPD, tokoh pemuda, tokoh adat, tokoh agama serta unsur TNI/Polri, tim penilai P2WKSS provensi dan masyarakat Desa Lalolera Kecamatan Lambandia.

  • Bagikan